Dinas Pariwisata Bukittinggi Sosialisasikan Geopark Ngarai Sianok-Maninjau ke Puluhan Siswa

Rabu, 31 Juli 2024, 21:30 WIB | Kabar Daerah | Kota Bukittinggi
Dinas Pariwisata Bukittinggi Sosialisasikan Geopark Ngarai Sianok-Maninjau ke Puluhan...
Wako Bukittinggi, Erman Safar memberikan sambutan pada kegiatan sosialisasi School Goes To Geopark Tahun 2024, di Taman Panorama Lobang Jepang, Rabu. (hamriadi)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

BUKITTINGGI (31/7/2024) - Dinas Pariwisata Bukittingi sosialisasikan School Goes To Geopark Tahun 2024, di Taman Panorama Lobang Jepang, Rabu. Sosialisasi ini dalam rangka pelestarian pengembangan taman bumi.

Kepala Dinas Pariwisata Bukittinggi, Rofie Hendra menjelaskan, sesuai Peraturan Presiden (PP) No 9 Tahun 2019 tentang Pengembangan Taman Bumi (Geopark), maka pemerintah daerah memiliki kewajiban untuk mewujudkan pelestarian dan pengawasan terhadap pelaksanaan pemanfaatan warisan Geologi (Geoheritage).

Selain itu, juga wajib menjaga Keanekaragaman Hayati (Biodeversity), Keanekaragaman Budaya (Cultur Diversity).

"Sosialisasi School Goes To Geopark ini digelar untuk mengenalkan Geopark Ngarai Sianok-Maninjau pada para siswa siswi di Bukittinggi," terang Rofie.

Baca juga: Elqadri jadi Pj Sekda Bukittinggi, Ini Pesan Wali Kota

Kegiatan Sosialisasi School Goes To Geopark ini diikuti 75 siswa dan siswi yang terdiri dari lima SMA negeri yang ada Bukittinggi.

Diharapkan, dengan dilaksanakannya sosialisasi ini dapat meningkatkan pengetahuan siswa terhadap Geopark dan dapat mempelajari keanekaragaman geologi, keanekaragaman hayati, keanekaragaman budaya.

Sementara, Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar mengapresiasi sosialisasi School Goes To Geopark ini.

Kegiatan ini, terangd ia, nantinya dapat memperkenalkan dan menyosialisasika tentang Geopark Ngarai Sianok Maninjau di kalangan siswa, untuk dapat mengetahui dan mengenal bahwa ada Geopark di Kota Bukittinggi.

Baca juga: 1.030 Guru Non PNS Bukittinggi Dibayarkan Iuran BPJS Ketenagakerjaan

Kedepannya, pada pelajar dapat memahami tentang pentingnya kawasan Geoapark Nasional Ngarai Sianok-Maninjau yang telah ditetapkan sebagai Geopark Nasional.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan: