PAGAR JEMBATAN Asmara Pantai Carocok Painan Mulai Dikerjakan
PESISIR SELATAN (26/7/2024) - Pemkab Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, mengatakan perbaikan (renovasi) pagar jembatan asmara di Pantai Carocok Painan, sudah mulai dikerjakan.
"Ini merupakan wujud pemberian kenyamanan, terutama kepada pengunjung yang berwisata ke Pantai Carocok," ucap Kadis Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Parpora) Pessel, Suhendri, dalam relis Diskominfo Pessel, Jumat (26/7/2024).
Dia menjelaskan, perbaikan pagar pengaman tersebut, merupakan kebutuhan. Dan, keberadaan pagar, merupakan bagian pelengkap, keindahan objek wisata tersebut.
Apalagi, selain objek wisata, di Pantai Carocok juga sering dilaksanakan berbagai iven atraksi dan olahraga air.
Baca juga: Mahyeldi Temui Deputi RR BNPB, Bicarakan Pendanaan Perbaikan Kerusakan Bencana
"Seperti, baru - baru ini. Ada lomba Marching Band, Lomba Dayung, dan lain - lain," ujarnya.
Di sisi lain, beragam wahana air: banana boat, speed boat, snorkeling, dan sebagainya, pun ada.
"Upaya menjaga kenyamanan, maka pemkab pun menyegerakan perbaikan (renovasi) item - item yang rusak. Salah satunya, pagar pembatas di Jembatan Asmara, ini," ujar Suhendri. (*)
Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:
Berita Terkait
- PILKADA 2024: DPC PPP Pessel Gelar Konsolidasi untuk Menangkan Pasangan Hendrajoni-Risnaldi
- JEMBATAN WISATA PANTAI CAROCOK, Damel: Proses Lelang Sudah Sesuai Aturan
- RUSMA YUL ANWAR: Rekrutmen 2.021 PPPK untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan
- PERGANTIAN PEJABAT, Rusma Yul Anwar: Pejabat Baru harus Konsisten dengan Fakta Integritas yang Diikrarkan
- RUSMA YUL ANWAR: Pembangunan Pengembangan Puskesmas Lumpo untuk Peningkatan Kualitas Kesehatan Masyarakat
Andri Warman Lantik PD IPARI Agam
Kabar Daerah - 13 September 2024
Pusdatin Bawaslu RI Nobatkan Sumbar Peringkat 1 Terinformatif
Kabar Daerah - 12 September 2024