Sumbar Luncurkan Gerakan Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba, ASN dan Pelajar akan Jalani Test Urine
Mahyeldi mengungkap, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan tes urine seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumbar, termasuk di sekolah-sekolah siswanya juga akan di tes.
"Jika ditemukan, maka kita akan dijatuhi sanksi tegas," tukas dia.
"Kita tidak main-main, kita akan lakukan tes urin pada semua melalui Dinas Kesehatan," pungkas Mahyeldi.
Baca juga: 10 Anak Terlibat Peredaran Narkoba di Padang Selang 3 Bulan Terakhir
"Kita perlu langkah ekstra, tidak mempan dengan langkah biasa," tambah dia.
Sementara itu, Kepala BNNP Sumbar, Brigjen Pol Riki Yanuarfi mengatakan, pihaknya mengapresiasi langkah konkrit yang diambil gubernur untuk menekan peredaran Narkoba di Sumbar.
Ia juga berjanji, akan memberikan dukungan penuh untuk mensukseskan upaya tersebut.
"Kita akan bersinergi dengan pemerintah daerah dan ulama untuk mensukseskan ini," tegas Brigjen Pol Riki Yanuarfi yang juga hadir dalam kegiatan subuh mubarakah itu.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, seluruh Kepala OPD dan ASN di lingkup Pemprov Sumbar, Struktural BNNP Sumbar beserta jajaran dan sejumlah tokoh agama Sumbar. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pramuka Sumbar Miliki KTA Multifungsi, Jadi Percontohan di Indonesia, Kerja Sama dengan Bank Mandiri
- Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024
- FIB Unand Tuan Rumah Seminar Nasional dan Rapat Kerja PPSI Tahun 2024
- KPU Sumbar Gelar Nobar Film Tepatilah Janji, Tonjolkan Sisi Gelap Pelaksanaan Pilkada dan Kekuatan Media Sosial
- PUSINDOK Unand Inisiasi Penelitian Industri Media Online di Sumatera Barat, Ini Tanggapan Peserta FGD
Dua Pengedar Ganja dan Sabu Dibekuk, Barang Bukti Capai 30 Kg
Gaya Hidup - 13 November 2024
PPI dan Pemko Bukittinggi Gelar Paskibraka Competition 2024
Gaya Hidup - 05 November 2024