Kepersertaan Aktif JKN di Pasbar Capai 97,24 Persen
Haris juga memberikan apresiasi pada Pemkab Pasaman Barat atas prestasi terwujudnya UHC Kabupaten Pasaman Barat sejak 1 Januari 2023.
Perlu diketahui, sebelumnya provinsi Sumatera Barat merupakan provinsi diurutan ke-34 dari 38 provinsi di Indonesia yang telah menjalankan program UHC dan Pasaman Barat merupakan salah satu kabupaten yang telah menjalankan program UHC tersebut.
Melalui UHC Pemerintah Daerah memberikan jaminan kepada masyarakat untuk tidak takut tidak mendapatkan pelayanan kesehatan.
Baca juga: Ini Pesan Risnawanto di Upacara Hari Pahlawan dan Kesehatan Nasional
Menurut Haris, tidak mudah bagi pemerintah daerah untuk mendapatkan predikat sebagai Kabupaten UHC, karena banyak persyaratan yang harus dilengkapi.
Dia menjelaskan, wujud hadirnya pemerintah terhadap rakyatnya yang diwujudkan dalam bentuk Universal Health Coverage Kabupaten Pasaman Barat. Pada tahun 2023 Bupati Pasaman Barat mendapatkan Reward UHC Award.
Penghargaan ini diserahkan Menteri Dalam Negeri di Jakarta atas prestasinya dalam mewujudkan Kabupaten Pasaman Barat sebagai Kabupaten dengan Predikat Universal Health Coverage. (*)
Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat