Komisi I DPRD Sumbar Temui Bupati Agam, Perdalam Informasi Pembentukan DOB Agam Tuo

Sabtu, 04 Mei 2024, 11:15 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Komisi I DPRD Sumbar Temui Bupati Agam, Perdalam Informasi Pembentukan DOB Agam Tuo
Ketua Komisi I DPRD Sumbar, Syawal dan jajaran, dialog bersama Bupati Agam, Andri Warman terkait pembentukan DOB Agam Tuo di mess Pemkab Agam Belakang Balok Bukittinggi, Jumat.

Dikatakan, jika seluruh proses verifikasi dan persyaratan diselesaikan, maka usulan tersebut dapat dilanjutkan dengan di sidang DPRD Sumatera Barat.

Hadir dalam kunjungan ini, Wakil Ketua Komisi I DPRD Sumbar, Maigus Nasir serta sejumlah anggota seperti Irzal Ilyas, Desrio Putra dan lainnya.

Sementara, Andri Warman mengungkapkan, DOB yang diberi nama Kabupaten Agam Tuo itu, disepakati secara bulat oleh tujuh fraksi yang ada di DPRD Agam, pada sidang paripurna, Selasa (19/3/2024) lalu.

Baca juga: Bupati Agam Bersama Grup Tarak Tacin Meriahkan Reuni Gadang 2024 IASMA Landbouw

Dalam rapat paripurna itu, juga ditetapkan, calon lokasi ibu kota daerah persiapan Kabupaten Agam Tuo ini di Kecamatan IV Koto.

"Ketujuh fraksi yang menyatakan sikap setuju tersebut yakni Fraksi Gerindra, Fraksi PKS, Fraksi Demokrat- Nasdem, Fraksi PAN, Fraksi Golkar, Fraksi PPP dan Fraksi PBB-Hanura-Berkarya," ungkap Andri Warman.

Kesepakatan pembentukan DOB ini, lanjut Andri Warman, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara Bupati dan pimpinan DPRD Agam.

"Dokumen DOB Agam Tuo ini, juga telah kita sampaikan pada Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat," ungkap Andri Warman.

Menurut Andri Warman, pembentukan DOB Agam Tuo ini merupakan salah satu langkah strategis untuk meningkatkan efektivitas tata kelola pemerintahan dan pelayanan pada masyarakat.

"Adanya usulan masyarakat, dan luasnya wilayah Kabupaten Agam serta keragaman potensinya, pemekaran ini sangat diperlukan."

"Sebanyak 49 nagari di wilayah rencana pemekaran Kabupaten Agam ini, telah menyampaikan usulan pembentukan DOB tersebut," ungkap Andri Warman.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI