BANJIR PESSEL, Diskominfo: 29 Orang Meninggal Dunia
PESISIR SELATAN (21/3/2024) - Kadis Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Wendi, menginformasikan, jumlah korban jiwa bencana banjir dan longsor di daerahnya pada 7 Maret 2024 lalu, berjumlah 29 orang.
" Ada 29 orang meninggal dunia. 25 orang ditemui jasadnya, sisa (4 orang lagi) dalam proses pencarian," ucapnya, dalam relis Diskominfo Kamis (21/3/2024).
Selain itu, 431 unit rumah rusak berat dan 5.291 unit rumah rusak ringan & rusak sedang.
Kemudian, 20 unit jembatan roboh, 78 gedung Sekolah dan 72 Puskesmas terendam banjir.
Baca juga: PEMKAB PESSEL Salurkan Bantuan RTLH di Batang Kapas Rp 250 Juta
Dan, 332 Masjid dan Musholla terendam, serta lebih dari 444 ekor sapi mati.
14 Unit Dapur Umum
Wendi menerangkan, pemkab juga sudah mendirikan 14 unit Dapur Umum (DU) & Dapur Umum Mandiri (DUM), dititik - titik terdampak parah.
Diantaranya: DUM Kabupaten (Dinsos), DUM Barung - Barung Balantai Kecamatan Koto XI Tarusan (Dinas Provinsi), DUM Bungo Pasang Salido (IV Jurai).
Baca juga: Nagari Sisawah Terima Ambulance, Dananya dari BKK Anggota DPRD Sumbar Daswanto
Kemudian, DUM Tambang (IV Jurai), DUM Dila (Sutera), Inam Mama (Sutera), DUM Kayu Aro (Sutera), DUM Lubuk Sarik Kambang Utara (Lengayang).
Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:
Berita Terkait
- PEMKAB PESSEL Kembali Masuk Penilaian STBM Award Kemenkes 2024
- PEMKAB PESSEL Hibahkan Tanah untuk Kampus Teknik Univesitas Negeri Padang
- ERA SUKMA MUNAF Dilantik jadi Pjs Bupati Pesisir Selatan
- Pjs Bupati Pessel Era Sukma Munaf Kunjungi RSUD M Zein Painan
- GUBERNUR SUMBAR Apresiasi Teknologi Pertanian MTOT di Pessel
ERA SUKMA MUNAF Dilantik jadi Pjs Bupati Pesisir Selatan
Kab. Pesisir Selatan - 30 September 2024
GUBERNUR SUMBAR Apresiasi Teknologi Pertanian MTOT di Pessel
Kab. Pesisir Selatan - 29 September 2024