Pemilu 2024, Dapil Padang II jadi Kuburan Petahana, Ini Partai dan Caleg yang Berhasil Raih Kursi

Senin, 26 Februari 2024, 17:05 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Pemilu 2024, Dapil Padang II jadi Kuburan Petahana, Ini Partai dan Caleg yang Berhasil...
Ilustrasi.

PADANG (26/2/2024) - PKS meraih 1 kursi di daerah pemilihan (Dapil) Padang II. Namun, harus ditebus dengan 12.845 suara.

Merujuk data pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara yang telah dituntaskan panitia pemilihan kecamatan (PPK) Kuranji, para petahana DPRD Padang periode 2019-2024 yang bertarung kembali di Pemilu 2024 ini, bertumbangan.

Kecuali dua orang. Pertama, Caleg nomor urut 2 PKS, Ja'far. Sekretaris PKS Kota Padang ini berhasil meraih suara terbanyak di Dapil dengan jumlah pemilih dalam daftar pemilih tetap (DPT) sebesar 106.276 orang itu.

Kedua, Caleg nomor urut 5 PKB, Zalmadi.

Baca juga: Pemilu 2024, Ini Parpol Peraih Kursi di Dapil Padang III, PKS Miliki Kursi Termahal

Anggota DPRD Padang periode 2019-2024 dari Partai Berkarya yang hijrah ke PKB ini, berhasil mengungguli caleg nomor urut 1, Zulhendri Ismed yang mengantongi 2.061 suara, dengan selisih suara signifikan.

Perhitungan alokasi kursi ini, didasarkan pada perhitungan Divisor Sainte Lague yang merupakan metode penentuan perolehan kursi partai politik di parlemen, sebagaimana diatur dalam Pasal 420 UU No 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.

Sedangkan nama Caleg terpilihnya, merujuk rekapitulasi perolehan suara masing-masing Caleg yang telah dituntaskan penghitungannya oleh PPK Kuranji pada Senin ini. (lihat tabel)

Catatan penting di Dapil Padang II ini, alokasi 7 kursi sepertinya jadi faktor yang membuat nilai 1 kursi di sini jadi sangat mahal.

Baca juga: Partai Gerindra Kuasai 3 dari 10 Kursi Dapil Padang III

Kursi hanya bisa didapatkan oleh partai dengan perolehan suara di atas 7 ribu.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI