RAKOR KKN-USR UNBRAH, Rusma Yul Anwar: Ini Momentum Menyatukan Persepsi Bersama UNBRAH, untuk Pembangunan di Pessel

Jumat, 23 Februari 2024, 22:30 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
RAKOR KKN-USR UNBRAH, Rusma Yul Anwar: Ini Momentum Menyatukan Persepsi Bersama UNBRAH,...
Bupati Pessel Rusma Yul Anwar, dan Prof Musliar Kasim saat Rakor KKN-USR UNBRAH Padang, dengan Pemkab Pessel di Sago, Painan, Rabu, (21/2/2024). FOTO: Dok Diskominfo Pessel

PESISIR SELATAN (23/2/2024) - Bupati Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barat, Rusma Yul Anwar mengatakan, rapat koordinasi persiapan pelaksanaan KKN-USR, adalah momentum yang baik.

"Guna menyatukan persepsi, dan pemahaman bersama. Baik Universitas Baiturrahmah, selaku pengelola program, maupun Pemkab Pessel sebagai mitra lapangan. Yang, nantinya akan berkolaborasi, dalam penyelenggaraan kegiatan di setiap lokasi KKN-USR," ucapnya, dalam relis diterima Jumat (23/2/2024).

Melalui KKN-USR ini, harapnya, Pemkab dapat pula menjadikan penanganan kemiskinan ekstrim dan stunting, sebagai salah satu agenda kerja bersama. Di samping, agenda prioritas lain, yang telah dirancang untuk setiap lokasi kegiatan.

"Sehingga, target menjadikan kemiskinan ekstrim di Pessel pada 2024 dapat diakselerasi melalui berbagai program dan kegiatan, dapat terwujud," ujar Rusma Yul Anwar.

Baca juga: Dinas Pariwisata Latih Pengelola Desa Wisata Sumbar, Ini Arahan Mahyeldi

Dalam Rakor KKN-USR, juga dilakukan penandatangan Nota Kesepahaman (MoU), antara Universitas Baiturrahmah dengan Pemkab Pessel.

"Nota Kesepahaman ini, nantinya akan menjadi pintu masuk bagi Universitas Baiturrahmah, untuk berbuat lebih banyak lagi, bagi masyarakat di Pesisir Selatan," ujar Rusma Yul Anwar. (*)

Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:

Bagikan: