PABPDSI Kecamatan Kinali Periode 2023-2029 Dikukuhkan, Ini Harapan Bupati

Sabtu, 16 Desember 2023, 15:30 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
PABPDSI Kecamatan Kinali Periode 2023-2029 Dikukuhkan, Ini Harapan Bupati
Ketua PABPDSI Sumbar, Ezi Fitriana disaksikan Bupati Pasbar, Hamsuardi, melantik kepengurusan PABPDSI se-kecamatan Kinali, Jumat. (robi irwan)

PASAMAN BARAT (15/12/2023) -- Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi hadiri pengukuhan pengurus Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kecamatan Kinali periode 2023-2029.

"Kita imbau seluruh anggota Bamus, untuk berinovasi dalam meningkatkan pendapatan nagari, agar dapat memajukan dan menyejahterakan masyarakat nagari itu sendiri," ungkap Hamsuardi pada pengukuhan yang digelar di aula kantor Camat Kinali, Jumat (15/12).

Dikesempatan itu, Hamsuardi menyebut, jumlah nagari di Pasbar kini sebanyak 90 dari sebelumnya 19 nagari. Semua wali nagarinya, juga telah dilantik.

Dengan begitu, Badan Musyawarah (Bamus) nagari juga harus dilantik. "Bamus adalah harapan kita dalam membangun nagari-nagari di Pasbar ini," ungkapnya.

Baca juga: Ribuan Siwa Ikuti Wisuda Tahfiz, Bupati Canangkan Pasbar jadi Kabupaten Santri

"Mari bersama bahu-membahu dan berkomitmen memajukan nagari yang kita cintai ini di segala lini baik ekonomi masyarakat, bidang olahraga, pendidikan, agama, pemerintahan, serta pelayanan kepada masyarakat," tambahnya.

Pelantikan itu dihadiri Wakil Ketua DPRD Pasbar, Daliyus K, Sekretaris DPMN, Syaikhul Putra, Camat Kinali, Saparuddin, Forkopimca Kinali dan stakeholder lainnya.

Sementara itu, Ketua PABPDSI Sumbar, Ezi Fitriana usai pelantikan, menceritakan sejarah PABPDSI yang berdiri secara skala nasional pada 20 November 2020 di Cianjur.

"PABPDSI sudah tersebar di 34 provinsi di Indonesia, terhitung sejak UU Desa disahkan pada 2016 lalu," ungkapnya.

Baca juga: Pemkab Pasbar Bangunkan RKB untuk Ponpes Mu'allimin Muhammadiyah Tamiang

Ia berharap, pelantikan dan pengukuhan yang dilakukan semakin mengkuatkan dan mengonsolidasikan persatuan PABPDSI di Pasbar.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI