Audiensi dengan Eks Napiter, Mahyeldi Janjikan Program Pelatihan
PADANG (13/9/2023) - Gubernur Sumatera Bara, Mahyeldi janjikan sejumlah program di lintas organisasi perangkat daerah (OPD), bisa dimanfaatkan eks narapidana kasus terorisme (eks napiter).
"Kita punya beberapa program di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Dinas Koperasi dan UMKM, dan sejumlah dinas lain. Itu bisa diakses oleh saudara sekalian. Sekarang tergantung kecenderungan masing-masing kemana, nanti bisa difasilitasi bantuannya, sesuai persyaratan yang ada tentunya," ucap Mahyeldi dalam pernyataan tertulis yang diterima, Kamis.
Hal itu disampaikan Mahyeldi saat memberi arahan pada sejumlah eks napiter di ruang rapat Istana Gubernur Sumbar, Rabu.
Dikesempatan itu, Mahyeldi meminta eks napiter untuk fokus pada kegiatan-kegiatan positif dan bernilai ekonomis, setelah selesai menjalani masa-masa pembinaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).
"Banyak kegiatan usaha bernilai ekonomis yang bisa dilakukan. Selain itu, saat kembali ke tengah masyarakat, harus fokus pada kegiatan-kegiatan kemasyarakatan," ucap Mahyeldi.
Menurut dia, banyak peluang usaha bisa dijalani eks napiter. Seperti usaha perternakan, perkebunan, kuliner dan lainnya.
Tampak hadir mendampingi gubernur dalam pertemuan itu, Kepala Dinas Dukcapil Sumbar, Besri Rahmat, Kepala Biro Adpim, Mursalim serta pejabat dari Dinkop UMKM Sumbar, Kesbangpol Sumbar, dan sejumlah OPD lainnya. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber: rilis adpsb
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar