Bupati Pasbar Lantik Bamus Nagari Lingkung Aua Baru, Ini Pesan Hamsuardi
PASAMAN BARAT (10/8/2023) - Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi mengatakan, Nagari Lingkuang Aua Baru merupakan wajah bagi Pasaman Barat.
Karenanya, Nagari Lingkuang Aua Baru harus jadi contoh bagi nagari lain di Pasbar, harus lebih maju dan terdepan.
"Mari jaga kekompakan, jaga ketertiban, kemanan, kebersihan dan perkokoh kembali semangat bekerja," ungkap Hamsuardi saat melantik Badan Permusyawaratan (Bamus) Nagari Lingkuang Aua Baru, di aula kantor bupati, Kamis.
Hadir pada pelantikan tersebut, Anggota DPRD Pasbar, Adriwilza, Kepala DPMN, Randy Hendrawan, Camat Pasaman, Jon Endri, Wali Nagari Lingkuang Aua Baru, Julita Fitrinasari, Forkopimca Pasaman dan stakeholder terkait lainnya.
Baca juga: Ribuan Siwa Ikuti Wisuda Tahfiz, Bupati Canangkan Pasbar jadi Kabupaten Santri
Dalam sambutannya, Hamsuardi menyebutkan, kehadirannya beserta masyarakat Lingkuang Aua Baru adalah bentuk dukungan pada Bamus yang sudah dilantik.
Ia berharap, 6 tahun masa kerja Bamus, dapat memberikan perubahan terhadap Nagari Lingkuang Aua Baru yang lebih baik dan maju.
"Mungkin ke depan, masih banyak halangan dan rintangan yang akan dihadapi. Jangan menyerah dan terhenti. Jaga kesehatan, sebab jadi Bamus juga akan menyita waktu dan tenaga bapak ibu," pungkasnya.
Hamsuardi menambahkan, beberapa tugas telah menanti untuk dikerjakan seperti persiapan mengikuti lomba PKK, pemekaran jorong, membuat inovasi untuk meningkatkan pendapatan nagari.
Baca juga: Pemkab Pasbar Bangunkan RKB untuk Ponpes Mu'allimin Muhammadiyah Tamiang
Kemudian, mengajak masyarakat untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan pada Allah SWT melalui program Magrib Mengaji dan Tahfidz Al Quran sesuai visi misi Pemkab Pasbar.
Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat