Di Pessel, Gelaran O2SN SD/SMP Berjalan Sukses

Kamis, 27 Juli 2023, 09:00 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
Di Pessel, Gelaran O2SN SD/SMP Berjalan Sukses
Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan. Foto: tusrisep

PESISIR SELATAN (27/07/2023) - Gelaran Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barat, jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), sukses terlaksana.

"Alhamdulillah, selama dua hari (19 - 20 Juli 2023), ajang adu bakat dengan peserta berjumlah 307 orang ini, berjalan aman dan lancar," ucap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pessel, Salim Muhaimin, dalam relis diterima Kamis.

Dia menambahkan, ada 6 (enam) cabang olahraga yang diperlombakan, dengan empat titik lokasi lomba.

Yakni: atletik, karate, senam, bulu tangkis, pencak silat, dan renang.

Baca juga: PUSKESMAS IV KOTO MUDIK Gelar Imunisasi ke Sekolah

Dari 307 peserta bertanding, terdiri dari 267 siswa SD, dan 40 siswa SMP.

Salim Muhaimin juga menyampaikan ucapan terima kasih, kepada semua pihak yang ikut mensukseskan, kegiatan O2SN tersebut.

"Semoga, dengan kegiatan ini, akan muncul bibit - bibit atlet potensial, yang nantinya bisa mengharumkan nama daerah," harapnya. (rel/tsp)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI