Diharapkan Terulang di Pilkada Serentak 2015: Muhammad: Sukses Pemilu 2014 Berkat Kerja Keras Jajaran Penyelenggara

Senin, 20 April 2015, 19:28 WIB | Wisata | Nasional
Diharapkan Terulang di Pilkada Serentak 2015: Muhammad: Sukses Pemilu 2014 Berkat Kerja...
Mendagri RI, Tjahyo Kumolo, Husni Kamil Manik (Ketua KPU RI), Muhammad (Ketua Bawaslu RI) dan Anwar Usman (Wakil Ketua MK) bergandengan tangan usai peluncuran pilkada serentak 2015 di kantor KPU RI, Jumat (17/4/2015). (humas KPU RI)

VALORAnews - Ketua Bawaslu RI, Muhammad merasa bangga dengan kesuksesan penyelenggaraan pemilu presiden/wakil presiden serta pemilu DPR, DPD dan DPRD lalu. Terlebih, pesta demokrasi itu juga telah mendapatkan pengakuan dari negara lain.

"Kita harus bangga karena penyelenggaraan Pemilu Presiden/Wakil Presiden serta Pemilu DPR, DPD dan DPRD 2014 lalu karena mendapatkan pengakuan dari negara lain," terang Muhammad di sela-sela pembukaan bimbingan teknis (Bimtek) Pilkada serentak 2015 di Kota Bukittinggi, Minggu (19/4/2015) malam, sebagaimana rilis yang dilansir beberapa saat lalu.

Ia tidak memungkiri, kesuksesan tersebut sebenarnya diperoleh dari kerja keras jajaran penyelenggara di tingkat kabupaten/kota. (Baca juga: Samakan Persepsi, KPU-Bawaslu Barengan Gelar Bimtek Pilkada Serentak)

"Ini semua tak lepas dari kerja keras semua, terutama yang berada di kabupaten/kota, kalian semua yang telah mengharumkan kami di Jakarta," imbuh Muhammad.

Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih

Acara ini merupakan gelombang pertama dari tiga rangkaian acara yang akan diadakan serupa, diselenggarakan selama empat hari kedepan (19-22 April 2015) dengan tema pembahasan regulasi terkait penyelenggaran Pilkada 2015. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI