Bupati Agam Lantik Penjabat Wali Nagari Canduang Koto Laweh, Ini Pesannya
AGAM (7/7/2023) -- Bupati Agam, Andri Warman mengingatkan penjabat wali nagari Canduang Koto Laweh, menjalin silaturahmi dan berkerjasama dengan seluruh Wali Nagari yang ada di Kecamatan Candung.
"Selain kerjasama antar wali nagari, tentu juga harus membentuk sinergi yang kuat dengan pihak kecamatan, barulah dapat jadi wilayah yang kokoh dan kompak," ungkap Andri Warman usai melantik dan menyaksikan serah terima jabatan Wali Nagari Candung Koto Laweh, dari H Syahendra kepada Asmel R di aula kantor Wali Nagari Candung Koto Laweh, Kamis.
Selain itu, Andri Warman juga meminta untuk terus melahirkan ide dan gagasan baru, dalam pengembangan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan nagari disegala bidang.
Andri Warman meminta camat, untuk selalu memberikan bimbingan dan dukungan sepenuhnya kepada penjabat wali nagari yang baru dalam melaksanakan tugas yang diberikan.
Baca juga: Gafnel Dt Basa Pimpin FKDT Agam, Ini Pesan Bupati
"Terima kasih kepada wali nagari sebelumnya, H Syahendra. Semoga pengabdiannya jadi ladang amal dan mendapatkan pahala di sisi Allah SWT," ucapnya. (*)
Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan