Relawan Orang Muda Ganjar Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Padang

Senin, 05 Juni 2023, 16:46 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Relawan Orang Muda Ganjar Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Padang
Tenaga medis dari relawan Orang Muda Ganjar (OMG) memeriksa kesehatan warga Kelurahan Batang Arau, Kecamatan Padang Selatan, Ahad. (istimewa)

Menurut Fajri, generasi muda di Kota Padang ingin Gubernur Jawa Tengah tersebut, memimpin Indonesia agar lebih maju dan baik lagi.

"Kami sebagai generasi muda Sumbar ingin mendorong Pak Ganjar yang kami rasa dan kami anggap mampu memimpin Indonesia lebih maju, lebih baik lagi. Itu jadi dasar bagi kami untuk mendukung Pak Ganjar," jelasnya.

OMG juga berkomitmen terus memberdayakan para pemuda dan milenial di Sumbar agar lebih kreatif dan mandiri dengan program-program yang akan dijalankan.

"Harapan kami, masyarakat Sumbar bisa merasakan OMG secara nyata. Kami hadir dan berikan hal baik dan menampung aspirasi saran serta masukan."

"Masyarakat diharapkan juga bisa melihat dan menilai sosok Ganjar yang memang didukung penuh oleh kalangan pemuda," ungkapnya.

Setelah deklarasi ini, OMG berencana menyambangi petani di Pasaman Barat untuk mendukung pertanian.

"Selanjutnya, kami akan keliling ke Pasaman Barat. Kami akan memberikan bibit sawit dan kecambah sekaligus sosialisasi untuk petani," ucapnya.

Sementara itu, peserta deklarasi dan pengecekan kesehatan gratis, Sandy Yulianda mengatakan, kegiatan yang digelar OMG ini sangat bermanfaat dan disambut antusiasme ratusan masyarakat Kota Padang.

Menurut, pria berusia 22 tahun ini, ada pengecekan gula darah, kolesterol, dan tensi.

"Ini sangat menguntungkan bagi masyarakat di sini karena ada pengecekan kesehatan gratis dengan tiga parameter, yaitu pengecekan tensi, gula darah, dan kolesterol," kata mahasiswa Stikes Indonesia tersebut.

Sandy menuturkan bahwa banyak anak muda dan orang tua yang membutuhkan pengecekan kesehatan itu.

Halaman:

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: