Enam Orang Disabilitas Padang Dapat Beasiswa dari Universitas Sydney
VALORAnews - Meski memiliki keterbatasan fisik, enam orang disabilitas (penyandang cacat fisik) Kota Padang yang cukup kreatif, mendapat beasiswa dari The University of Sydney, Australia. Mereka yakni Icun Sulhadi, Yungkri, Mursani, Epi Martanti, Ilham Akerda Edyyul dan Syamsul Bahri.
Keenam penyandang disabilitas yang cukup kreatif ini akan diberangkatkan ke Negeri Kangguru, 21 November hingga 9 Desember. Selama di sana, mereka akan mengikuti beasiswa pendidikan kewirausahaan yang diselenggarakan kampus tersebut.
Sebelum berangkat, keenam penyandang disabilitas tersebut menemui Walikota Padang H. Mahyeldi Dt Marajo di kediamannya, Kamis (19/11/2015). "Enam orang penyandang disabilitas ini tergabung dalam Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia Kota Padang. Mereka diundang Universitas of Sydney, Australia dalam rangka pemberdayaan ekonomi mereka," ujar Mahyeldi usai menerima para penyandang disabilitas itu didampingi Kabag Humas dan Protokol Mursalim.
Menurut Mahyeldi, mereka diundang karena dinilai sukses mengolah limbah koran jadi barang kreatif walaupun memiliki keterbatasan fisik.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
"Kita berharap mereka dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya, yang tidak memiliki keterbatasan fisik agar bisa juga berbuat menghasilkan karya-karya yang bermanfaat bagi dirinya dan masyarakat," terang Mahyeldi. (vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya