Waspada Penipuan Berkedok BPJamsostek Jelang Idul Fitri
BUKITTINGGI (5/4/2023) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau yang biasa disebut BPJamsostek mengimbau masyarakat, agar selalu berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan. Terutama saat bulan puasa hingga menjelang lebaran Idul Fitri.
"Biasanya momentum jelang mudik dan meningkatnya kebutuhan masyarakat menjelang Idul Fitri, seringkali dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggungjawab dalam melakukan praktik penipuan," ungkap Kepala Cabang BPJamsostek Bukittinggi, Iddial, Rabu.
Berdasarkan laporan dan pengawasan BPJamasostek, banyak masyarakat menerima pesan melalui SMS atau Whatsapp yang mengatasnamakan BPJS Ketenagakerjaan untuk melakukan penipuan.
"Modus yang banyak digunakan salah satunya adalah penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU). Masyarakat harus lebih bijak dan lebih teliti dalam menerima informasi agar tidak menjadi korban atas tindakan tersebut," ungkap Iddial.
Dijelaskan Iddial, informasi terkait BPJS Ketenagakerjaan dapat di akses melalui situs resmi www.bpjsketenagakerjaan.go.id, layanan masyarakat 175, twitter @bpjstkinfo, facebook BPJS Ketenagakerjaan dan instagram bpjs.ketenagakerjaan.
Selain itu, Iddial juga mengimbau seluruh peserta, untuk tidak menggunakan calo dalam mengajukan klaim, karena saat ini proses pengajuan klaim dapat dilakukan secara online maupun onsite dengan proses yang sangat mudah dan cepat.
"Pengajuan klaim JHT juga dapat dilakukan melalui aplikasi JMO untuk saldo di bawah Rp10 juta. Prosesnya sekitar 15 menit, saldo JHT sudah masuk ke rekening peserta," jelasnya.
Iddial menyebut, praktek percaloan ditengarai sering terjadi lantaran banyaknya peserta yang enggan mempelajari prosedur atau malu bertanya kepada pihak BPJamsostek.
Iddial menegaskan, layanan klaim program BPJS Ketenagakerjaan adalah gratis tanpa dipungut biaya apapun.
"Jika ada oknum yang mengatas namakan karyawan atau petugas BPJS Ketenagakerjaan yang meminta jasa atau memungut biaya, silakan hubungi kami dan laporkan," pungkasnya. (rls/sat)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024