Kecipratan Rp75 Juta dari Pokir Surya Jufri Bitel untuk 2023: Tutup Tahun 2022, JBB Amal Salih Salurkan Zakat Rp 33,5 Juta pada 122 Mustahik
PADANG (30/12/2022) - Kegiatan rutin Jumat Berkah Berbagi (JBB) Amal Salih tampil dengan suasana lain di penghujung 2022.
JBB Amal Salih berlangsung pada Jumat di Dapur Al Salih, Sekretariat Yayasan Berkah Amal Salih (BAS), Jl. Raya Banuaran Indah Blok AA/02 RT 02 RW 09 Kelurahan Banuaran Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung.
Selain dihadiri Anggota DPRD Kota Padang, Surya Jufri Bitel, juga hadir Anggota Reskrim Polsek Lubeg, Polresta Padang Aipda Dian Wihendro Ratno dan Anggota Komando Rayon Militer (Koramil) 04/Lubeg, Serma Erius.
Suasana semakin meriah, dengan kehadiran Penasehat JBB Amal Salih yang juga Ketua RW 10 Kelurahan Banuaran, Junaidi. Termasuk Ketua Yayasan BAS yang juga Wakil Ketua TP PKK Banuaran, Zetri Murni dan Bendahara RT 01 RW 13 yang juga Koordinator Siaga Bencana Yayasan BAS, Cica Susanti.
Baca juga: Suwirpen Suib Motivasi Anak Yatim di Banuaran
Juga hadir Ketua RT 04 RW 05 yang juga Koordinator Pengembangan Minat dan Bakat Generasi Muda Yayasan BAS, Suwarni (Mbak Anik), Koordinator Kelompok Pengajian Yayasan BAS, Lilis Jusmanidar, Koordinator Pengembangan Ekonomi Umat, Ermasniarti dan Koordinator Tim Kreatif, Mutmainah (Mbak Inah).
Juga hadir, Ketua RT 02 RW 09 Masgul, Ketua RT 01 RW 04 Maideni, Sekretaris RT 03 RW 04 Rika Mutia dan Bendahara RT 01 RW 12, Salmiati. Termasuk, Guru Tahfizh Amal Salih dan tim kreator JBB Amal Salih.
Koordinator JBB Amal Salih, Herwaty Taher menyampaikan terimakasih pada semua pihak yang telah mendukung kegiatan sosial sampai ke penghujung 2022 ini. Herwaty Taher yang juga Ketua RT 01 RW 10 ini berharap dukungan akan terus berlanjut secara terus menerus.
Dia sampaikan, JBB Amal Salih kali ini dengan agenda penyaluran zakat Rifda Muthia binti Amril sebanyak Rp33,5 juta yang disalurkan pada 122 orang Mustahik. "Mudah-mudahan, ini berkah bagi penerima dan mampu membersihkan harta dan ladang amal bagi Muzakki," ujar Herwaty Taher.
Baca juga: Personel Reskrim Polsek Lubeg Berbagi pada Anak Yatim di SMPN 33 Padang
Sementara, Anggota Fraksi Demokrat DPRD Padang, Surya Jufri Bitel, mengapresiasi kegiatan yang dijalankan Yayasan BAS. Sebagai wujud apresiasi, dia meminta stafnya untuk memasukkan Yayasan BAS sebagai salah penerima Pokir 2023.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan
- Reses Dapil, Albert Hendra Lukman Jemput Aspirasi Penerima KIP dan PIP di Kota Padang
- Warga Piai Tengah Minta M Iqra Chissa Perjuangkan Perbaikan Irigasi dan Jalan
- Tampung Aspirasi Warga Kecamatan Padang Timur, Muhidi Sarankan Ada Rembug Warga yang Bukan Musrenbang
- Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya