Masuk Ranking 5 Nasional, Mahyeldi Optimistis Realisasi APBD Sumbar 2022 Tembus 94 Persen
PADANG (24/12/2022) -- Realisasi APBD Sumbar Tahun Anggaran 2022, masuk ranking 5 secara nasional pada awal bulan Desember 2022 lalu, dengan pencapaian realisasi sebesar 83 persen.
"Kita optimistis hingga akhir tahun 2022 ini, realisasi bisa melebihi angka 94 persen," ungkap Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi saat memimpin Rapat Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dan Pejabat Eselon III di Lingkup Provinsi Sumbar Tahun 2022, di Padang, Sabtu.
Rapat ini diikuti Sekretaris Daerah, Staf Ahli Gubernur dan Asisten serta seluruh Kepala Perangkat Daerah dan eselon III Pemprov Sumbar. Pencapaian realisasi anggaran ini dipaparakan Kabiro Adpim, Hefdi.
Diketahui, Pendapatan Daerah Sumbar tahun 2022 di perubahan APBD ditetapkan sebesar Rp6,128 triliun. Rinciannya, pendapatan asli daerah (PAD) Rp2,77 triliun, pendapatan transfer Rp3,272 triliun dan lain-lain pendapatan yang sah Rp78 miliar.
Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen
Sementara, belanja daerahnya ditetapkan sebesar Rp6,591 triliun dengan rincian, belanja operasi Rp4,37 triliun, belanja modal Rp1,006 triliun, belanja tak terduga Rp11,25 miliar dan belanja bantuan Keuda Rp1,202 triliun.
Sekretaris Daerah Provinsi Sumbar, Hansastri menyampaikan, capaian realisasi yang telah dicapai Pemprov Sumbar, tak terlepas dari ketegasan gubernur sejak dua bulan belakangan.
"Gubernur bahkan melarang kepala OPD untuk melakukan perjalanan dinas luar daerah bagi OPD yang masih rendah realisasi anggarannya," ungkapnya.
"Terhitung 8 Desember, gubernur sudah secara tegas menyampaikan agar kepala OPD tidak keluar daerah dan fokus pada capaian realisasi," tambah Hansastri.
Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan
Selain itu, Kepala Bappeda Sumbar, Medi Iswandi memaparkan capaian indikator yang sudah ditargetkan dalam RPJMD. Secara umum indikator tersebut sudah tercapai dengan baik bahkan melebihi target.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar