Agam Sosialisasikan Izin Usaha Berbasis Risiko Basis Aplikasi OSS-RBA

Jumat, 02 Desember 2022, 18:07 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Agam Sosialisasikan Izin Usaha Berbasis Risiko Basis Aplikasi OSS-RBA
Kepala DPMPTSP-Naker Agam, Mhd Lutfi AR.

AGAM (30/11/2022) - Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Ketenagakerjaan (DPMPTSP-Naker) Agam, gelar sosialisasi perizinan berusaha berbasis risiko melalui aplikasi Online Single Submission Risk Based Approach (OSS-RBA), di Aula Kantor Dinas Kesehatan, Rabu.

Kegiatan ini dibuka Kepala DPMPTSP-Naker Agam, Mhd Lutfi AR yang diikuti petugas kantor camat dan kantor wali nagari se Agam wilayah barat.

Dikatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menyosialisasikan Peraturan Pemerintah No 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko.

"Selain itu, juga untuk meningkatkan pelayanan perizinan di Kabupaten Agam, guna mewujudkan pelayanan perizinan berusaha yang cepat, efektif, efisien dan transparan," ujarnya.

Baca juga: Dinas Penanaman Modal Bukittinggi Sosialisasikan Sistem OSS-RBA ke Pelaku Usaha

Dijelaskan, selain meningkatkan pelayanan, juga untuk mempermudah pelaku usaha dalam pengurusan perizinan dengan bantuan atau pendampingan dari petugas kecamatan atau petugas kantor wali nagari.

Kemudian, ia berharap melalui aplikasi ini akan mempermudah masyarakat dalam mengurus perizinan usaha di Kabupaten Agam.

"Diharapkan seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik. Sehingga bisa menjadi perpanjangan tangan dan membantu Pemkab Agam, khususnya DPMPTSP-Naker Agam, dalam mengurus perizinan," harapnya.

Sementara itu, panitia pelaksana, Fitriani menyampaikan, kegiatan tersebut dilaksanakan 2 hari. Hari kedua dilaksanakan 1 Desember 2022 di Aula Kantor Camat Banuhampu.

Ditambahkannya, peserta yang mengikuti pelatihan ini berjumlah 100 orang yang terbagi atas 2 angkatan.

"Mudah-mudahan kegiatan dapat berjalan lancar dan kepada peserta kami berpesan agar memanfaatkan segala peluang yang ada. Sehingga bisa menambah wawasan dan pengetahuan akan apa itu perizinan berusaha berbasis risiko," ujarnya. (kyo)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI