Bupati Semangati Putra Agam yang Bertarung di Turnamen Bulutangkis Piala Presiden
JAKARTA (31/7/2022) - Bupati Agam, Andri Warman semangati pelajar kelas 8 SMPN 1 Ampek Angkek, Putra Ardiyansah yang akan berlaga di turnamen bulutangkis Piala Presiden 2022, pada 1-6 Agustus 2022 ini.
Pebulutangkis asal Jorong Sitapuang, Nagari Balai Gurah, Kecamatan Ampek Angkek, Agam itu, merupakan salah satu anggota tim Sumatera Barat di turnamen itu.
"Kita bangga, ada putra Agam yang memperkuat tim Sumatera Barat di Piala Presiden 2022 ini. Mari kita dukung dan doakan agar Putra Ardiyansah bisa menoreh prestasi terbaik," ajak Andri Warman saat memberikan suntikan semangat saat bertemu tim pebulutangkis asal Sumatera Barat di Hotel Balairung, Jakarta Timur, Ahad.
Dia berpesan, agar Putra Ardiansyah dapat menjaga kesehatan, sehingga dapat tampil prima pada saat pertandingan. Bupati juga mengingatkan tim pebulu tangkis untuk mengedapankan sportivitas.
Baca juga: Gafnel Dt Basa Pimpin FKDT Agam, Ini Pesan Bupati
"Kalah atau menang itu biasa, yang paling penting bermainlah fair, jaga sportivitas. Semoga Putra dan rekan-rekan bisa mengharumkan nama Sumatera Barat dan Kabupaten Agam khususnya," ucapnya.
Diketahui, turnamen bulu tangkis tingkat nasional bertajuk Piala Presiden 2022 ini digelar di Gedung Olahraga Nanggala, Cijantung, Jakarta Timur pada Senin ini, 1 Agustus dan akan berakhir Sabtu, 6 Agustus 2022. (kyo)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
- Ketua PMI Sumbar Ikuti Agenda Olahraga Rutin ASN Agam, Ini Harapannya
- 360 Pesilat Ikuti Kejuaran Pandeka Harimau Agam, Ini Harapan Pjs Bupati
- Pjs Bupati Agam Ikuti Latihan Gabungan Tenis, Ini Arahannya
- Meriahkan HUT RI ke-79, Pemkab Agam Gelar Gerak Jalan Santai
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024