ISWAMI Indonesia dan Malaysia Bertemu di Putrajaya, Ini yang Dibicarakan

Senin, 30 Mei 2022, 08:50 WIB | News | Internasional
ISWAMI Indonesia dan Malaysia Bertemu di Putrajaya, Ini yang Dibicarakan
Delegasi ISWAMI Indonesia dan Malaysia foto bersama usai jamiuan makan malam di Putra Jaya Malaysia, Ahad.

PUTRAJAYA (29/5/2022) - Kolonialisasi yang dilakukan bangsa-bangsa Eropa di masa lalu di kawasan Asia Tenggara, membuat Indonesia dan Malaysia kini menjadi dua negara berbeda.

Bila tidak ada Belanda yang menjajah Indonesia dan Inggris yang menjajah Malaysia, barangkali kedua negara serumpun akan menjadi satu.

Demikian disampaikan Ketua ISWAMI Indonesia, Asro Kamal Rokan, dalam jamuan makan malam dengan ISWAMI Malaysia yang digelar di Hotel Zenith, Putra Jaya, Malaysia, Ahad.

ISWAMI adalah Ikatan Setiakawan Wartawan Malaysia-Indonesia yang didirikan pada 2008 lalu untuk memperkokoh hubungan kedua negara.

Jamuan makan malam ini digelar setelah ISWAMI mengikuti Hari Pers Nasional (HAWANA) 2022 yang digelar di Hotel Hatten, Negeri Melaka, Minggu siang.

"Hubungan Indonesia dan Malaysia seperti air, tidak bisa dicincang. Kalau tidak ada Belanda dan Inggris barangkali akan satu," ujar Asro Kamal Rokan.

Asro menambahkan, tentu saja dalam praktiknya ada perbedaan-perbedaan di antara kedua negara.

Namun, sambungnya, persamaan Indonesia dan Malaysia jauh lebih banyak.

"Pers di kedua negara berperan penting dalam menjaga hubungan baik ini," kata Asro lagi.

Hadir dalam jamuan malam tersebut Ketua ISWAMI Malaysia Datuk Mochtar Hussain, tokoh pers Malaysia Tan Sri Johan bin Jaafar, dan mantan Ketua ISWAMI Malaysia, Zulkifli Saleh, serta pengurus ISWAMI Malaysia lainnya.

Sementara dari Indonesia hadir antara lain Ketua Umum Persatuan Wartawan (PWI) Atal S. Depari, Ketua Dewan Kehormatan PWI Ilham Bintang, serta Setiausaha Agung Iswami, N. Syamsuddin Ch. Haesy.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI