DWP Sumatera Barat Antarkan Bantuan Logistik dan Uang Tunai ke Pasbar
PASAMAN BARAT (14/3/2022) - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sumatera Barat serahkan bantuan logistik bagi korban gempa di Pasaman Barat, Senin. Selain itu, juga menyerahkan bantuan berupa uang tunai.
"Hari ini, kami datang sebagai bentuk rasa duka atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di Kajai Kecamatan Talamau dan sekitarnya. Kita berharap, mereka bisa tabah dan bangkit kembali," ungkap Ketua DWP Sumbar, Lina Hansastri saat penyerahan di posko utama penanggulangan bencana gempa, di rumah dinas bupati.
Bantuan diterima Ketua TP PKK Pasbar, Titi Hamsuardi didampingi Ketua GOW Pasbar, Fitri Risnawanto dan Ketua DWP Pasbar, Ayu Hendra Putra.
Dikatakan Lina, bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian dan keprihatinan atas musibah bencana gempa bumi yang memporak porandakan Pasbar beberapa waktu lalu.
Sementara itu, Titi Hamsuardi mengucapkan rasa syukur dan ucapan terimakasih atas perhatian semua pihak pada masyarakat Pasbar yang tertimpa bencana.
"Alhamdulillah, ternyata banyak dari saudara kita yang ikut membantu, ikut menolong agar masyarakat Pasbar kembali pulih," katanya.
Saat ini, terangnya, masyarakat masih cemas karena masih adanya gempa susulan. Selain itu, bencana alam berupa tanah longsor dan hujan yang menyebabkan putusnya akses jalan dan meluapnya beberapa sungai yang ada di Kecamatan Talamau.
"Doa kan kami, semoga bisa tabah dan kuat menghadapi ini semua. Terimakasih banyak atas perhatian dari DWP Sumbar pada warga kami," katanya. (pl1)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat