Yayasan Al Fajar Gelar Upgrading ke Bukittinggi
BUKITTINGGI (5/3/2022) - Sebanyak 30 orang dari Yayasan Al Fajar Sei Pakning, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau berkunjung ke kota Bukittinggi, Sabtu.
Rombongan dipimpin langsung Ketua Yayasan Al Fajar, Anasruddin dan diterima oleh Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi beserta istri Nurna Eva Karmila di rumah dinas Belakang Balok.
Anasruddin mengatakan, melakukan kunjungan ke kota Bukittinggi dalam rangka meningkatkan motivasi untuk pengembangan yayasan Al Fajar.
"Ini merupakan agenda bulanan. Namanya upgrading pengurus Yayasan Al Fajar Bengkalis, pegawai yayasan dan para guru sekolah di bawah Yayasan Al Fajar," paparnya.
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
Ia menyampaikan, kegiatan upgrading bulan ini dilakukan ke Bukittinggi, guna mendapatkan pengalaman baru, suasana baru dan motivasi langsung dari Wawako Bukittinggi.
Yayasan Al Fajar didirikan pada 2007, tetapi kegiatan pendidikan dan sosial dimulai di 2012. Untuk bidang pendidikan didirikan SDS IT dan SMP Qur'an. Pada bidang sosial dengan mendirikan Panti Asuhan.
Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi menyambut baik program Yayasan Al Fajar, yang dilakukan satu kali dalam sebulan tersebut.
Marfendi berpesan kepada para guru di Yayasan Al Fajar, agar dapat membantu para murid yang dapat menjadi pemimpin di masa yang akan datang.
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
"Walaupun pemimpin itu tidak langsung lahir dari rahim kita, tapi sebagai guru kita bentuk dia (murid, red) sebagai seorang pemimpin," paparnya.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024