PSKB Bukittinggi dan Jagad Mania Itu Bermental Pejuang
"Keep Calm n Trust PSKB (Tetap tenang dan percaya PSKB)," ujar Erman Safar memberi dukungan dan memberikan kepercayaan penuh kepada klub kesayangan warga Bukittinggi Koto Rang Agam itu melalui akun pribadinya @ermansafar.
Luar biasa memang, pada laga pamungkas yang merupakan laga penentu menuju Semifinal, 25/11 PSKB lagi-lagi menunjukkan kualitasnya yang terpendam.
Berlaga di arena tandang PSKB berhasil unggul 2-0 dari Persiju Sijunjung sehingga PSKB menjadi runner up di grup E dan tiket semifinal pun dalam genggaman PSKB.
Kini, usai laga semi final yang terhenti pada menit ke 93, PSKB Bukittinggi tetap untuk menghadapi pertandingan berikutnya.
"PSKB tetap fokus, untuk hal-hal yang sifatnya diluar lapangan sudah ada yang urus. Insya Allah, jika Allah mengizinkan PSKB akan berlaga di partai final, itu yang kita harapkan," ujar Erman Safar.
Saat ini, PSKB terus jalani latihan intensif. Sementara suporter PSKB, Jagad Mania terus berbenah menjadi suporter yang fanatik, tertib dan damai.
"PSKB adalah kumpulan para pejuang dan tak akan terpengaruh oleh keadaan" ujar dia. (ham)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana