Haris Pratama Lantik Angga Azkardha jadi Ketua KNPI Sumatera Barat Periode 2021-2024

Jumat, 12 November 2021, 23:10 WIB | News | Provinsi Sumatera Barat
Haris Pratama Lantik Angga Azkardha jadi Ketua KNPI Sumatera Barat Periode 2021-2024
Ketua Umum DPP KNPI, Haris Pratama memberikan pataka KNPI Sumatera Barat pada Angga Azkardha usai pelantikan di Padang, Jumat malam. (mangindo kayo)

Haris Pratama Lantik Angga Azkardha jadi Ketua KNPI Sumatera Barat Periode 2021-2024

PADANG (12/11/2021) - Ketua Umum DPP KNPI, Haris Pratama melantik Angga Azkardha sebagai Ketua Umum KNPI Sumatera Barat periode 2021-2024 di Hotel Truntum Padang, Jumat malam. Juga dikukuhkan Rodi Hamdani untuk posisi sekretaris umum dan Dedi Candra sebagai bendahara umum beserta para wakil ketua, wakil sekretaris, wakil bendahara dan bidang-bidang.

"Pemuda kedepan, mestilah seperti pohon yang memiliki akar yang kuat, punya batang yang kokoh, daun yang menjulang hingga ke langit serta berbuah sepanjang waktu. Artinya, kuat dan tahan akan berbagai tantangan sekaligus di saat yang sama mampu memberikan manfaat pada masyarakat luas," ungkap Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi saat didaulat memberikan kata sambutan saat seremonial pelantikan.

Dikesempatan itu, Marfendi menegaskan, berbeda-beda itu merupakan sunatullah. Dalam konteks Sumatera Barat, ungkap dia, sejak zaman sebelum kemerdekaan, Ranah Minang ini melahirkan tokoh-tokoh yang berbeda secara ideologi. Mulai dari yang ekstrim kiri hingga ekstrim kanan. Tapi, semua tokoh itu memiliki satu tujuan yang sama, menjadikan Indonesia merdeka.

Baca juga: Ditutup 31 Desember 2022: Partai Demokrat Padang Buka Penjaringan Bacaleg Pemilu 2024, Doni: Gratis dan Siap Disurvei

"Pesan saya pada Angga Azkardha, kerja-kerja anak muda sekarang adalah mengupayakan persatuan. Karenanya, payungi lah semua OKP serta biarkan tokoh-tokohnya tumbuh dan berkembang sesuai khittah OKP-nya hingga akhirnya lahir tokoh-tokoh pemuda yang mampu mengharumkan nama Sumatera Barat di kancah nasional bahkan internasional," tegas Marfendi.

Marfendi kemudian kembali mengutip QS Al Mujadilah 58:11 yang dibacakan qori sebelum pelantikan. "...Tafassahu fil-majalis itu maknanya berlapang-lapang dalam majelis. Artinya, sesuai pepatah minang, duduak surang basampik-sampik. Duduak basamo, balapang-lapang," ungkap Marfendi.

"Untuk mendapatkan faedah sebagaiman janji Allah dalam ayat itu, Angga beserta jajaran pengurus lainnya, sering-seringlah dialog bersama kader-kader OKP yang merupakan pemilik sah KNPI. Dengan membuka hati dan pikiran (berlapang-lapang dalam majelis), In Sya Allah, akan diberi kelapangan, diberikan ilmu pengetahuan serta ditinggikan di antara orang beriman," ungkap Marfendi yang juga alumni Al Azhar Kairo Mesir itu.

Hal senada dikatakan Ketua Umum KNPI periode 2002-2005, Idrus Marham. Berbicara secara daring melalui aplikasi zoom meeting, Idrus berpesan, Angga beserta jajaran pengurus lainnya, menjadikan ide dan gagasan sebagai instrumen dalam mempersatukan pemuda.

Baca juga: Terpilih Aklamasi jadi Ketua KNPI Sumatera Barat, Ini Janji Angga Azkardha ke OKP

"Tolak ukur keberhasilan Angga dan kawan-kawan, seberapa banyak ide dan gagasan mampu dihasilkan dalam merespon aneka persoalan di masyarakat," tukas Idrus Marham.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI