Mall Pelayanan Publik Bukittinggi Ditinjau Tim Kemen PANRB
BUKITTINGGI (6/11/2021) - Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Diah Natalisa meninjau persiapan penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Bukittinggi, Jumat (5/11/2021) siang.
Diketahui, Pemerintah Kota Bukittinggi telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) penyelenggaraan MPP sejak 2019 lalu.
Gedung MPP berdiri di tanah seluas 3000 meter persegi dengan tiga lantai. Saat ini telah bergabung sebanyak 20 instansi dengan 121 jenis layanan.
Instansi yang telah bergabung antara lain, DPMPTSP, Dukcapil, Kejaksaan Negeri, Polres, PLN, Imigrasi, Kantor Pajak, Jasa Raharja, Samsat, Kantor Pertanahan, PDAM, Baznas, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, Kementerian Agama, serta perbankan.
Baca juga: Pemko Bukittinggi Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, Berlapang Dada Disetiap Keadaan jadi Pesan
Dikesempatan tersebut, Diah mengharapkan adanya pemenuhan fasilitas pendukung dan berharap agar MPP Kota Bukittinggi dapat segera diresmikan.
Peninjauan itu dihadiri pula oleh Wakil Wali Kota Bukittinggi, H Marfendi, Sekda Bukittinggi, Martias Wanto, Kakanwil Kemenkumham Sumatera Barat, R Andika Dwi serta jajaran terkait. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana
- Ratusan Personel Grib Jaya Bukittinggi Kawal Erman Safar-Heldo Aura di Debat Putaran II