Kepengurusan Zulhardi Z Latif Dikukuhan: Wako Padang dan Leonardy Harmainy Dapat PIN Emas dari PMI Padang

Sabtu, 18 September 2021, 12:38 WIB | Kabar Daerah | Kota Padang
Kepengurusan Zulhardi Z Latif Dikukuhan: Wako Padang dan Leonardy Harmainy Dapat PIN Emas...
Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Humas PMI Sumatera Barat, Zaitul Ikhlas Sa'ad menyematkan 'pin emas' PMI Padang pada Ketua Dewan Kehormatan PMI Padang, Leonardy Harmainy an Hendri Septa (Wako Padang), usai pelantikan di palanta rumah dinas wali ko

PADANG (18/9/2022) - Wako Padang, Hendri Septa hadiri pelantikan pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Padang masa bakti 2021-2026, yang diketuai Zulhardi Z Latif. Pelantikan dilakukan Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Humas PMI Sumatera Barat, Zaitul Ikhlas Sa'ad di palanta rumah dinas wali kota.

Dikesempatan itu, Hendri Septa bersama Ketua Dewan Kehormatan PMI Padang, Leonardy Harmainy juga mendapatkan 'pin emas' PMI Padang, yang disematkan langsung Zaitul Ikhlas Sa'ad.

Dalam arahannya, Hendri Septa berbicara tentang pentingnya peran PMI ditengah pandemi Covid19. Menurutnya, saat ini PMI Kota Padang memiliki 'PR' besar dalam mengatasi masalah kesehatan yang disebabkan pandemi Covid19.

"Pandemi berkepanjangan menyebabkan krisis kesehatan. Kita harus berkolaborasi menghadapi semua ini. Untuk itu, saya mengajak PMI Padang, gerak cepat dan bersinergi. Buat program-program yang akan mempercepat capaian vaksinasi Covid19. Insyaa Allah, Pemko Padang siap mem-backup itu semua," ucap Hendri.

Baca juga: Ketua PMI Sumbar Ikuti Agenda Olahraga Rutin ASN Agam, Ini Harapannya

Dikatakan Hendri, Pemko Padang tengah berupaya keras menyukseskan program vaksinasi Covid19. Dari 720 ribu target warga yang akan divaksin, baru terlaksana sekitar 230 ribu atau sekitar 30 persen yang baru siap divaksin. Jumlah ini belum sampai 50 persen seperti yang diharapkan pemerintah pusat.

"Kedepannya, perlu kolaborasi dan inovasi. Tidak hanya dengan PMI tapi dengan semua pihak, baik itu lembaga keagamaan, lembaga adat, lembaga kepemudaan, dan lainnya. Sehingga, target vaksinasi Covid19 dapat tercapai," jelas Hendri Septa.

Dikesempatan itu, Hendri Septa juga menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada pengurus PMI Kota Padang yang baru. Di samping itu, juga ucapan terima kasih atas sinergi yang terjalin sejauh ini dengan PMI Kota Padang.

"Saya melihat langsung PMI Padang aktif membantu warga. Seperti halnya melakukan penyemprotan desinfektan pencegahan pandemi Covid19. Beberapa waktu lalu, juga ikut bersama kami dalam penanggulangan banjir yang terjadi di beberapa wilayah di Kota Padang," ungkap Hendri Septa.

Baca juga: Hendri Septa-Hidayat Tawarkan Tiga Kartu Hebat di Pemilihan Serentak 2024, Ini Manfaatnya

CPOB Terbaik

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI