Indra Catri Ingatkan Pentingnya Mengenakan Masker Saat Berkunjung ke Pasar Lasi
VALORAnews - Calon wakil gubernur Sumbar, Indra Catri menegaskan, upaya memutus rantai penyebaran Covid19, harus terus dilakukan dimana dan kapan saja. Indra yang berpasangan dengan calon gubernur, Nasrul Abit itu, tidak bosan-bosannya mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.
Ketika berkunjung ke Pasar Lasi di kecamatan Canduang, Agam, Selasa (17/11/2020), Indra juga mengingatkan masyarakat agar selalu mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker.
Saat melihat banyak pedagang tak mengenakan masker saat berdagag, Indra Catri langsung membagi-bagikan masker pada pedagang maupun pengunjung pasar.
"Penerapan protokol kesehatan, efektif untuk mengatasi penyebaran Covid19. Oleh karena itu, seluruh masyarakat seharusnya saling mengingatkan agar selalu memakai masker supaya penyebaran virus itu bisa dihentikan," ungkap Indra Catri mengingatkan masyarakat.
Baca juga: Hakim MK Putuskan Nasrul Abit-Indra Catri Tak Bisa Buktikan Sangkaan ke Paslon 04
Dikatakan, saling mengingatkan untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan, dapat menyelamatkan diri masing-masing dari penularan virus yang berbahaya ini.
Indra juga berpesan pada masyarakat, untuk meningkatkan imun dan mengonsumsi makanan yang sehat.
Di samping itu, ia juga mengingatkan masyarakat, bahwa saat ini Perda No 6 Tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) sudah berlaku. Berdasarkan Perda itu, orang yang kedapatan tidak memakai masker akan diberikan sanksi oleh petugas.
"Kita harus sadar, memakai masker sudah jadi keharusan di masa pandemi ini," tegasnya. (dni)
Baca juga: PPII Masyumi Jatuhkan Dukungan untuk Nasrul Abit-Indra Catri
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025