Sensus Penduduk Online Padang Lampaui Target
VALORAnews - Sensus Penduduk (SP) Online Badunsanak yang dilakukan di Kota Padang sampai saat ini telah mencapai 61.573 Kepala Keluarga (KK). Jumlah itu didominasi Aparatul Sipil Negara (ASN) atau pegawai BUMN/BUMD, keluarga mahasiswa dan pelajar serta masyarakat pengguna ponsel.
Hal itu disampaikan Kepala BPS Padang, Alfianto saat memberikan laporan dan keterangan terkait sensus online ini pada Wali Kota Padang, Mahyeldi, di Rumah Dinas Wali Kota Padang, Rabu (3/6/2020).
"Kita memasang target capaian SP Online Badunsanak Kota Padang minimal 22,08 persen (sekitar 53.245 KK dari total 241.146 KK di Kota Padang). Alhamdulillah dapat terealisasai 115,64 persen dari target yang sudah ditetapkan," ungkapnya.
Dia melanjutkan, SP Online Badunsanak di Kota Padang telah berakhir pada 29 Mei 2020. Untuk itu mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Padang yang telah ikut berpartisipasi aktif di SP Online Badunsanak.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Bagi masyarakat yang belum melakukan SP Online Badunsanak akan didata oleh Petugas Sensus pada September 2020 nanti.
"Saat ini, diperkirakan sekitar 75 persen lagi masyarakat yang belum terdata di Sensus Penduduk 2020. Untuk itu, pada September 2020 nanti Petugas Sensus akan melakukan sensus wawancara melalui RT/RW," jelasnya.
Sementara, Mahyeldi menyampaikan, atas nama Pemerintah Kota Padang mengucapkan apresiasi kepada BPS Kota Padang yang telah sukses melaksanakan SP Online Badunsanak di Kota Padang sejauh ini.
"Kita harus menyukseskan Sensus Penduduk 2020 di Kota Padang. Maka dari itu kita perlu mendorong masyarakat untuk berpartisipasi aktif," ujar Mahyeldi yang didampingi Kadis Kominfo, Rudy Rinaldy.
Selanjutnya, Mahyeldi juga mengucapkan terimakasih kepada BPS Kota Padang yang telah menghadirkan data-data melalui 'Padang Dalam Angka'. Karena dengan adanya data-data ini dapat mendukung pembangunan kedepan di Indonesia. (rls)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar