10 Polsek di Polres Pessel Terima Kendaraan Opsnal

Kamis, 27 Agustus 2015, 22:16 WIB | Wisata | Kab. Pesisir Selatan
10 Polsek di Polres Pessel Terima Kendaraan Opsnal
Bantuan mobil dinas yang akan disebar ke 10 Polsek yang ada di wilayah Polres Pessel, telah sampai di Painan, Kamis (27/8/2015). Mobil ini digunakan untuk menunjang tugas di lapangan. (lelek/valoranews)

VALORAnews -- Sepuluh Polsek di wilayah hukum Polres Pesisir Selatan, menerima kendaraan operasional lapangan, Kamis (27/8/2015). Kendaraan roda empat itu, untuk menunjang kegiatan di lapangan.

"Bantuan ini dalam rangka mendukung pelaksanaan pengamanan pemilihan serentak 2015 di Pessel. Kita harapkan, mobil operasional ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin dan dijaga agar bisa menujang operasional lapangan," harap Kapolres Pesisir Selatan, AKB Deni Yuhasdi, tadi sore.

Polsek penerima bantuan mobil ini yaitu Polsek Koto XI Tarusan, Bayang, IV Jurai, Batang Kapas, Sutera, Ranah Pesisir, Air Haji, Pancung Soal, BAB Tapan dan Lunang,

"Pessel dengan geografi daerah yang memanjang dari utara ke selatan, memang sangat membutuhkan kendaraan operasional guna mendukung tugas di lapangan," ujar AKBP Deny. (lek)

Baca juga: BAZNAS dan Polres Pessel Gelar Rehab Rumah Sinergitas di Pulau Karam

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI