Maigus Nasir Dikukuhkan jadi Ketua DMI Padang, Ini Mimpinya

Minggu, 26 Januari 2020, 13:14 WIB | News | Kota Padang
Maigus Nasir Dikukuhkan jadi Ketua DMI Padang, Ini Mimpinya
Sekda Padang, Amasrul bersama Ketua PD DMI Padang, Maigus Nasir beserta jajaran pengurus, foto bersama usai pengukuhan Koperasi DMI Syariah Makmur, Ahad (26/1/2020) di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang. (mangindo kayo/valoranews)

Kedua, program ketahanan keluarga berbasis masjid untuk menjawab fenomena sosial kemasyarakatan di era teknologoli informasi dewasa ini.

Ketiga, membangun klinik kesehatan berbasis masjid dan keempat, masjid siaga bencana menyikapi kondisi ibu kota provinsi Sumbar ini yang rawan bencana. Kesiapsiagaan kebencanaan ini, terangnya, akan dikerjasamakan dengan Komunitas Siaga Tsunami (Kogami) Sumbar.

"Kogami telah terlatih dalam kesiapsiagaan kebencanaan ini. Salah seorang motor penggeraknya, Patra Rina Dewi, juga jadi pengurus DMI Padang," terang Maigus.

Baca juga: Aplikasi Silon Macet Saat PKS-Demokrat Daftarkan M Iqbal-Amasrul ke KPU Padang

"Mimpi DMI Padang ini jika tak ada dukungan seluruh elemen masyarakat, maka dia hanya akan jadi sebatas ide. Mari tanggalkan semua atribut kita, untuk mewujudkan ummat yang rahmatan lil alamin," ajaknya.

Sementara, Kakan Kemenag Padang, Marjanis mengharapkan, tanah seluruh masjid di Padang disertifikatkan. Kemudian, masjid atau mushalla didaftarkan ke kantor KUA di masing-masing kecamatan.

Bukan Mimpi

Ketua PW DMI Sumbar, Duski Samad menilai, mimpi DMI Padang yang disampaikan Maigus Nasir itu sudah langkah aksi.

"DMI Padang telah hadir membersamai pembentukan karakter generasi muda Padang melalui pesantren Ramadhan sejak 2004 lalu. Teruslah bergerak, agar mimpi itu makin cepat terealisasi," ungkapnya.

Ketua Panitia Pelantikan, Johardi Dt Bandaro Putiah melaporkan, kepengurusan PD DMI Padang ini merupakan hasil musyawarah daerah (Musda) pada November 2019 lalu.

"Cukup panjangnya waktu jeda antara Musda dengan pelantikan, karena keinginan formatur untuk menyempurnakan keterwakilan kepengurusan," terangnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024