Maigus Nasir Dikukuhkan jadi Ketua DMI Padang, Ini Mimpinya

Minggu, 26 Januari 2020, 13:14 WIB | News | Kota Padang
Maigus Nasir Dikukuhkan jadi Ketua DMI Padang, Ini Mimpinya
Sekda Padang, Amasrul bersama Ketua PD DMI Padang, Maigus Nasir beserta jajaran pengurus, foto bersama usai pengukuhan Koperasi DMI Syariah Makmur, Ahad (26/1/2020) di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang. (mangindo kayo/valoranews)

Selain itu, Johardi juga mengucapkan terima kasih pada anggota Fraksi PAN DPRD Padang, Faisal Nasir yang telah mengalokasikan pokok-pokok pikirannya (Pokir) untuk PD DMI Padang di 2020 ini.

Dia juga mengucapkan terima kasih pada Pemko Padang, yang telah memfasilitasi acara pelantikan di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang.

Potensi Bank Syariah

Sekda Padang, Amasrul mengatakan, bank syariah bisa diwujudkan DMI Padang, tak sekadar koperasi jika mencermati potensi ekonomi ummat. Amasrul kemudian menyebutkan telah selesainya konversi Bank Nagari dari sistem konvensional ke sistem syariah.

"Ini perlu komitmen dan keseriusan pengurus. Soal potensi Bank Syariah, tak perlu diragukan lagi," terangnya.

Untuk kantor PD DMI Padang, Amasrul menilai, Kota Padang memiliki banyak aset tanah dengan status fasilitas umum. "Silahkan dicari lokasinya yang strategis. Untuk pembangunannya, tentunya nanti perlu dukungan DPRD yang saat ini hadir bersama kita, wakil ketua DPRD Padang, Arnedi Yarmen," terangnya.

"Pemko Padang menilai, keberadaan DMI Padang sangat strategis dalam mendukung program unggulan wali kota terutama poin keempat yaitu melanjutkan penyelenggaraan pesantren Ramadhan, kegiatan keagamaan, seni budaya dan olahraga yang berkualitas."

Selain itu, Amasrul mengucapkan selamat bertugas pada pengurus PD DMI Padang periode 2018-2023 yang diketuai Maigus Nasir, M Fikar (sekretaris) dan Darmawan (bendahara). Kepengurusan ini dilengkapi 7 wakil ketua, 7 wakil sekretaris dan 2 wakil bendahara serta 13 bidang.

Selain itu, juga dilengkapi Majelis Mustasyar yang diketuai Salmadanis, Syahrial Nadir (wakil ketua) dengan 8 anggota. Majelis Pakar, M Ridha Ruslan (ketua), Hendrik Margaret (wakil ketua) dengan 6 anggota. (kyo)

Halaman:
1 2 3
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024