Wabup Solsel Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Masjid Agung

Kamis, 04 April 2019, 15:31 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Wabup Solsel Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Masjid Agung
Wakil Bupati Solok Selatan, Abdul Rahman bersama pihak tetkait dalam pembahasan pembangunan Masjid Agung di ruang kerja wakil bupati, di Padang Aro, Kamis (4/4/2019). (humas)

Ia melanjutkan, setelah itu pihaknya melakukan pertemuan dalam bentuk SCM (Show Cause Meeting) satu pada Kamis (7/2/2019) lalu. Disepakati bahwasanya dalam satu bulan harus mengalami progres 9% per bulan.

Ia melanjutkan, keterlambatan pekerjaan rekanan tersebut karena ada hambatan teknis yaitu ketersediaan besi beton U-40.

"Stok Besi beton U-40 di Sumbar kosong dan sudah dipesan ke Pulau Jawa. In Syaa Allah, minggu ini akan sampai di Solsel," katanya.

Baca juga: Satu Perusahaan Diminta Bina Satu Cabang Olahraga

Ia optimistis, jika material Besi beton U-40 tersebut telah sampai pekerjaan akan dapat diselesaikan.

"Jika besi itu sudah sampai, 150-200 orang akan dipekerjakan pihak rekanan untuk menyelesaikan pekerjaannya," kata dia.

Ia juga mengungkapkan, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut pihaknya selalu berkoordinasi dengan Tim Pendamping Kita juga terus berkoordinasi dengan Tim Pengawal dan Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D).

"Kami juga akan terus berkoordinasi dengan TP4D dalam pelaksanaan kegiatan ini agar tidak tersangkut persoalan hukum di kemudian hari," pungkasnya.

Rapat tersebut dihadiri Asisten Perekonomian, Sekretaris Dinas PU, Inspektur, Kepala Bappeda, sejumlah Kabag, dan BPKD. (rls)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI