Eyviet Jadi PNS Agar Dapat Motor Trail

Senin, 29 April 2019, 18:49 WIB | News | Kota Padang
Eyviet Jadi PNS Agar Dapat Motor Trail
Wako Padang, Mahyeldi memberikan buku usai memimpin Apel Gabungan Pelepasan Purnabakti Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Padang, H Eyviet Nazmar di halaman parkir balaikota Padang di Aie Pacah, Senin (29/4/2019). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Mahyeldi selaku Pembina Apel pada kesempatan itu turut mengungkapkan rasa terima kasihnya atas pengabdian yang telah diberikan oleh Eyviet.

"Kita perlu meneladani apa yang telah disampaikan Bapak Eyviet, yang mana selama bertugas beliau selalu berpedoman kepada aturan yang ada. Saya juga mengapresiasi, selama beliau bertugas telah dapat membangun hubungan yang baik dengan berbagai pihak, termasuk dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan," tutur Mahyeldi.

Keberhasilan Eyviet dalam menjalankan tugasnya dengan baik, menimbulkan harapan pada Wali Kota Padang agar para Kepala OPD juga dapat melakukan pengkaderan sebelum masa tugas berakhir, sehingga pelaksanaan tugas dan SDM yang ada di setiap OPD dapat meneladani setiap hal-hal baik yang telah dilakukan oleh pendahulunya.

Baca juga: Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra, Sumbar Cetak Hattrick

"Perjalanan hidup dan karir beliau, juga mengandung banyak hikmah yang dapat dipetik, salah satunya senantiasa berprasangka baik (husnudzon) kepada siapapun dan dalam kondisi apapun. Kita harus menyadari bahwa kesuksesan tidak dapat kita wujudkan sendiri, melainkan juga memerlukan bantuan orang lain," ujar Mahyeldi.

"Atas nama pribadi, keluarga dan Pemko Padang, saya mengucapkan selamat memasuki masa pensiun kepada Bapak Eyviet, terima kasih atas pengabdiannya dan semoga dapat terus membina masyarakat serta keluarga", pungkas Mahyeldi yang juga menyampaikan ucapan maaf lahir batin kepada seluruh ASN Pemko Padang dan seluruh warga Kota Padang dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. (rls/vry)

Halaman:
1 2
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: