129 Warga Binaan Lapas Muaro dan Anak Air Jalani Rekam KTP Elektronik
VALORAnews - Sebanyak 129 orang warga binaan dari Lapas Kelas IIA Muaro dan Rutan Kelas IIB Anak Air, melakukan perekaman KTP elektronik pada 17-19 Januari 2019. Perekaman KTP elekronik dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Padang, dalam rangka Gerakan Nasional Jemput Bola Serentak di Lapas/Rutan seluruh Indonesia.
Pelaksana Tugas (Plt) Disdukcapil Kota Padang, Dian Fakri mengatakan, gerakan nasional jemput bola ini dilakukan berdasarkan surat Dirjen Dukcapil Kemendagri untuk menjamin terlaksananya hak konstitusional warga binaan pada Pemilihan Presiden 2019.
"Perekaman KTP Elektronik yang kita lakukan juga diikuti tim dari KPU dan Bawaslu Padang. Hasilnya, dari total 129 orang warga binaan yang melakukan perekaman KTP elektronik, 110 orang dari Lapas Kelas IIA Muaro, dan 19 orang di Rutan Kelas IIB Anak Air," ungkap Dian, Senin (21/1/2019).
Ia menambahkan, dengan dilakukannya perekaman KTP Elektronik, tidak ada lagi kendala bagi warga binaan untuk menyalurkan hak konstitusionalnya dalam Pemilihan Presiden maupun Pemilihan Legislatif di 2019 ini. (rls/vry)
Baca juga: Targetkan Zero Halinar, Lapas Muaro Musnahkan 532 Telepon Genggam
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar