Baznas Padang Luncurkan Tiga Program Unggulan

Selasa, 18 Desember 2018, 19:21 WIB | News | Kota Padang
Baznas Padang Luncurkan Tiga Program Unggulan
Asisten II Setdako Padang, Armen Peri bersam Epi Santoso (Ketua Baznas Padang) dan undangan lainnya, melepas bibit ikan lele pada kolam terpal, usai penyerahan bantuan bagi kelompok usaha budidaya ikan lele organik, jamur tiram dan puyuh di kawasan Lubuk

VALORAnews - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Padang meluncurkan tiga program unggulan bina usaha. Terobosan ini diharapkan, bisa melahirkan warga yang tadinya berstatus miskin atau mustahik beruba jadi muzakki.

"Ketiga usaha unggulan dengan anggota 150 orang itu yakni usaha budidaya ikan lele organik, jamur tiram dan puyuh," ungkap Ketua Baznas Padang, H Episantoso, Selasa (18/12/2018) di Masjid Miftahul, kawasan Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Padang.

Untuk mengawal program ini, Baznas Padang menyiapkan pendamping diketiga jenis budidaya itu. Para pendamping, kata Episantoso, merupakan generasi muda berprestasi dibidangnya. Pendamping itu memiliki keahlian sesuai budidaya yang akan dikembangkan.

"Penerima manfaat adalah perempuan dan anak-anak muda. Mereka membuat kelompok lalu membudidayakan ikan lele, jamur dan puyuh. Kemudian, hasilnya nanti mereka nikmati juga bersama," terang Epi Santoso.

Baca juga: 349 Mustahik di Agam Kawasan Timur Terima Zakat Baznas

"Terimakasih perhatian Baznas Padang. Kami butuh usaha, agar perekonomian kami bisa berubah sehingga suatu waktu, kami bisa jadi pembayar zakat," ujar beberapa anggota penerima manfaat.

Sementara, Asisten II Setdako Padang, Armen Peri menilai, upaya bina usaha mustahik yang diinisiasi Baznas Padang, sangat positif. Diharapkan, bantuan Baznas ini dapat menopang kembali ekonomi masyarakat yang tidak berkecukupan.

"Ini adalah terobosan yang sangat baik dari Baznas. Sekiranya dibebankan ke pemerintah untuk membantu masyarakat yang tidak berkecukupan, pemerintah akan kewalahan. Untung ada Baznas Kota Padang," terang Armen Peri.

Bagi masyarakat yang mendapatkan bantuan, harap dia, dapat menjadikan bantuan ini untuk menambah penghasilan. "Rawat dengan baik, kembangkan usaha ini dengan sebaik-baiknya serta kelola lah bantuan ini dengan serius," ungkap Armen Peri. (rls/vry)

Baca juga: HMTI Serahkan Zakat Fitrah dan Fidiah Warga Tabagsel Sumbar

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI