Kementrian Pendidikan Biayai Kelas Khusus Olahraga di SMPN 5 Solsel

Rabu, 14 November 2018, 07:38 WIB | Kabar Daerah | Kab. Solok Selatan
Kementrian Pendidikan Biayai Kelas Khusus Olahraga di SMPN 5 Solsel
Sekdakab Solok Selatan, Yulian Efi saat membuka kegiatan olahraga di SMPN 5 Solok Selatan.

VALORAnews - SMPN 5 Solok Selatan (Solsel) Pakan Salasa, Nagari Alam Pauhduo, Kecamatan Pauh Duo, ditunjuk menjadi kelas olahraga oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Pertama Kementrian Pendidikan. Ada dua cabang olahraga (cabor) yang akan diajarkan di kelas khusus yang didanai oleh pemerintah pusat itu.

"Kelas olahraga dibuka untuk dua cabor yakni sepakbola dan atletik. Pemerintah pusat memberikan dana pembinaan selama tiga tahun dan tahun ini merupakan tahun terakhir diberikan kepada SMP N 5 Solsel," kata Sekkab Solsel, Yulian Efi.

Dia mengungkapkan, kelas khusus ini merupakan rintisan untuk menjaring dan mencari bibit-bibit unggul atlet sejak usia dini. Dengan adanya kelas olahraga di tingkat SMP itu diharapkannya, pihak sekolah bisa membangun dulu mental atlet sejak kecil biar tumbuh jiwa sportivitasnya.

Ditekankannya, meski berada di kelas khusus olahraga, para siswa harus tetap unggul dalam bidang akademis. Jangan sampai, imbuhnya, prestasi dan keunggulan SMPN 5 Solsel menurun akibat adanya kelas olahraga itu.

Baca juga: Peneliti dari 3 Perguruan Tinggi jadikan Nagari Lubuk Malako Prototype Desa Adat

"Saya apresiasi keberadaan kelas khusus olahraga di sekolah ini. Saya harap, siswa yang dibina di kelas ini ahli bidang olahraga, namun juga mesti pandai dalam akademik. Karena tujuan penunjukan pembukaan kelas olahraga di tingkat sekolah agar bisa mencetak generasi yang berprestasi dan cerdas," ungkap Yulian Efi.

Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solsel, Novrizon menambahkan, dengan pembukaan kelas khusus tersebut, siswa yang bisa masuk di kelas tersebut tak hanya menjalani tes akademik saja.

Melainkan juga akan mengikuti tes fisik, tes keterampilan, tes kesehatan dan tes psikologi, karena tujuan pembentukan kelas olah raga antara lain untuk mencari bibit-bibit unggul atlet dan membangun mental atlet sejak kecil.

"Tahun ini, SMPN 5 Solsel mulai menunjukkan hasil dari adanya kelas khusus olahraga itu. Ananda Saputra, pelajar sekolah itu mendapat dua medali perak di tingkat propinsi bidang lompat jauh dan lomba tinggi O2SN," katanya.

Baca juga: Teladani Akhlak Rasulullah untuk Bangun Nilai Profetik

Di sisi lain, SMPN 5 Solsel merupakan salah satu sekolah yang berprestasi di Solsel. Sekolah itu bahkan juga berhasil meraih adiwiyata provinsi dan tengah menuju sekolah adiwiyata Nasional.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI