Bocah 9 Tahun Dihanyutkan Air Banda di Bukit Gada-gado

Kamis, 27 September 2018, 11:39 WIB | News | Kota Padang
Bocah 9 Tahun Dihanyutkan Air Banda di Bukit Gada-gado
Ilustrasi.
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Bocah laki-laki berusia 9 tahun, Reksa, hanyut terbawa arus saluran drainase yang deras akibat hujan lebat yang melanda Kota Padang, Rabu (26/9/2018) sore hingga jelang malam.

Menurut Tati, ibu korban, putranya tersebut bersama 3 orang temannya bermain di saluran air (banda) di depan Masjid Jabal Din, kelurahan Bukit Gado-gado.

Hujan lebat membuat banda yang biasa kering tersebut dipenuhi air, sehingga dimanfaatkan anak-anak tersebut untuk mandi-mandi dan main seluncuran.

Sekitar pukul 15.30 WIB, salah seorang orang tua mendatangi ibu korban. Sang ibu mendapat laporan dari putranya, bahwa Reksa hanyut terbawa arus air yang tiba-tiba besar.

Baca juga: Granat Sumbar: Gerakan Anti Narkoba Layak Masuk Kurikulum Muatan Lokal di Setiap Satuan Pendidikan

Mendapat kabar tersebut, orang tua korban bersama warga mencoba mencari di sepanjang banda yang bermuara ke laut tersebut.

Sekitar pukul 16.00 WIB, tim SAR tiba di lokasi dan melakukan penyisiran di sepanjang jalur banda. Hingga jelang tengah malam, upaya pencarian tak membuahkan hasil hingga diputuskan untuk dilanjutkan Kamis (27/9/2018) pagi.

Pada Kamis pagi, Tim SAR dibantu sejumlah warga, kembali melakukan upaya pencarian. Sekitar 200 meter dari lokasi korban dinyatakan hilang, tim menemukan celana pendek milik korban.

Sampai berita ini diturunkan tim masih melakukan pencarian.

Baca juga: 10 Anak Terlibat Peredaran Narkoba di Padang Selang 3 Bulan Terakhir

"Kita mulai melakukan pencarian ke laut, karena dari tadi malam sampai pagi ini, tim dibantu warga sudah melakukan penyisiran di sepanjang alur banda tapi tidak ditemukan tanda-tanda. Diduga korban dibawa arus ke laut," terang Riko Likardo, komandan regu kantor Pencarian dan Pertolongan Padang (Basarnas).

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: