Ada Dua Caleg Perempuan ke DPR RI dari Solsel, Muzni: Kita Sepakat Memperjuangkan

Minggu, 19 Agustus 2018, 19:31 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Ada Dua Caleg Perempuan ke DPR RI dari Solsel, Muzni: Kita Sepakat Memperjuangkan
Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria.

VALORAnews - Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria mengajak masyarakat untuk memperjuangkan keterwakilan kabupaten itu di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan berlangsung tahun depan.

Hal ini disampaikan Muzni ketika memberikan sambutan pada malam resepsi kemerdekaan RI ke-73 di aula Sarantau Sasurambi, Kantor Bupati Solok Selatan, di Padang Aro, Jumat (17/8/2018).

Resepsi dihadiri Wakil Bupati, Abdul Rahman, Forkopimda, Ketua TP-PKK, Ny Suriati Muzni, Ketua GOW, Ny Ayu Abdul Rahman, Pj Sekdakab, Fidel Efendi, para pasukan paskibra, masyarakat dan juga jajaran Pemkab setempat.

"Selama ini banyak yang mencari suara ke Solok Selatan. Ketika Pemilu mau dekat, mereka kembali mencari suara ke Solok Selatan dengan balihonya yang bertebaran. Sekarang tiba masanya Solok Selatan mempunyai keterwakilan sendiri di Senayan, untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat kita," imbau Muzni yang disambut tepukan riuh dari para hadirin.

Baca juga: DPRD Solsel Bahas Strategi Percepatan Pelaksanaan Tugas Legislasi dengan DPRD Sumbar jelang Akhir Masa Jabatan

"Saya juga sudah bincang-bincang dengan Bapak Wabup, dan kita sepakat memperjuangkan itu. Untuk di kabupaten kita, biarlah Pak Wabup yang terus melanjutkannya," sambung Muzni.

Muzni juga menyampaikan, bahwa pada Pemilihan Legislatif tahun depan, terdapat 2 (dua) orang calon yang akan berjuang ke Senayan yang berasal dari Solok Selatan. Kedua calon tersebut adalah perempuan.

Muzni juga menyampaikan harapannya, agar Pileg dan juga Pemilihan Presiden tahun depan dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta dijauhkan dari segala bentuk perselisihan.

"Semua kita tanpa terkecuali berkewajiban untuk menjaga agar pelaksanaan Pileg dan juga Pilpres dapat berjalan dengan baik," pungkasnya. (rls)

Baca juga: Pemilu 2024 Ganggu Capaian Target Legislasi, Komisi 1 DPRD Solsel Konsultasi dengan DPRD Sumbar

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI