73 Pelaku Usaha Kecil Diajarkan Trik Menembus Pasar Global
VALORAnews - Sebanyak 73 peserta yang berasal dari UMKM, BUMDes dan Mahasiswa asal Ranah Minang dikenalkan teknik jadi pemasar kelas dunia. Salah satu cara yang diajarkan yakni kiat menembus pasar ekspor.
"Anak muda yang terjun ke dunia bisnis, mesti memiliki semangat global walau yang dijual produk lokal," ungkap Ketua Kadin Sumbar, Ramal Saleh dalam acara Padang Tech Meetup #3 dengan mengusung tema "Strategi Ekspor dan Pemasaran digital produk UMKM".
Acara yang dimaksudkan untuk memajukan UMKM Sumatera Barat ini, merupakan hasil kolaborasi antara Padang Tech bekerjasama dengan KADIN Provinsi Sumatera Barat, Rumah Kreatif BUMN dan BNI pada Kamis (19/7/2018) pukul 16.00-18.00 WIB, di gedung Dilo Padang.
Ramal Saleh yang juga pengusaha ekspor rempah, memaparkan strategi ekspor dalam usaha untuk memasarkan dan mengenalkan produk keluar negri. Diantaranya, teknik mendaftarkan diri dan harus mempunyai perijlzinan pabeaan untuk melakukan ekspor.
Baca juga: Perkuat Eksistensi Global: 6 Calon Dubes dan 7 Calon Konjen Kunjungi Bio Farma
Sementara, Diana dari Rumah Kreatif BUMN Padang memberikan masukan lain bagi pelaku UMKM yang ingin memasarkan produknya secara online. Salah satunya bisa bergabung dengan situs belanja.com, situs retail online yang sudah bekerjasama dengan Telkom dan BNI.
A cara ini diakhiri dengan pengenalan dan tutorial aplikasi google bisnisku oleh Arief.
Google bisnis bertujuan agar suatu usaha dapat dengan mudah ditemukan secara daring (online)
oleh masyarakat dunia maya.
"Mau mendaftar di google bisnis, untuk info lebih lengkapnya, bisa mengunjungi kantor Google Gapura Digital Padang," terang Arief.
Baca juga: Difasilitasi Nevi Zuairina, 100 Pelaku UMKM Pasaman Diajarkan Menembus Pasar Global
Diakhir acara peserta juga mendapat kesempatan untuk melakukan networking dan penawaran aplikasi point of sales gratis dari salah satu perusahaan software di kota Padang
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
- Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
- BPKH Hajj Run 2024 Diikuti Peserta dari Berbagai Provinsi di Indonesia
- Ketua Perwosi Sumbar Beri Penghargaan Khusus untuk Atlet dan Pelatih Wanita Berprestasi di PON dan Peparnas 2024
- Sumbar Kirim 57 Atlet untuk Berlaga Peparnas XVII Jawa Tengah, Dua Emas jadi Target
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024