Kader PDI Perjuangan Wajib Menangkan Emzalmi-Desri, Albert: Jika Enggan Silahkan Keluar
VALORAnews - Ketua PDI Perjuangan Padang, Albert Hendra Lukman menegaskan, memenangkan pasangan calon nomor urut 1, Emzalmi dan Desri Ayunda pada pemilihan walikota dan wakil walikota Padang pada pemilihan serentak 2018, wajib hukumnya bagi seluruh kader.
"Kalau masih mau jadi kader dan ikut jadi calon anggota legislatif (Caleg) PDI Perjuangan pada pemilu 2019, wajib hukumnya memenangkan Emzalmi-Desri Ayunda ini. Jika tidak sepakat, silahkan keluar dari PDI Perjuangan," tegas Albert, Sabtu (23/6/2018).
Dikatakan Albert, tagline Emzalmi-Desri Ayunda, Untuk Semua, tak lepas dari nilai-nilai perjuangan yang diyakini partai berlambangkan banteng moncong putih dalam lingkaran warna merah ini.
"PDI Perjuangan memandang, pasangan calon walikota dan wakil walikota itu saat terpilih nanti, mesti bisa jadi pimpinan seluruh warga kota, bukan untuk golongan tertentu saja," terang Albert.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Selain itu, Albert menilai, kemenangan Emzalmi dan Desri Ayunda ini jadi pertaruhan marwah partai politik pengusul. Karena, terdapat tujuh partai yang ikut mengantarkan pasangan perpaduan birokrat dan profesional ini ke arena pertarungan perebutan suara rakyat di pemilihan serentak 2018.
"Kita di PDI Perjuangan jelas dan tegas. Jika tak siap bertarung memenangkan Emzalmi-Desri atau masih ragu-ragu, silahkan keluar dari barisan," tegas anggota DPRD Sumbar ini. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar