Ketua DPRD Sumbar Apresiasi Group Bunga: Desri Ayunda Desak Pemerintah Perhatikan Keberlanjutan Sekolah Anak Yatim
PADANG - Grup Bunga yang dipimpin Edha Desri, menggelar buka puasa bersama dengan anak yatim, di Hotel Rangkayo Basa, Sabtu (26/5/2018).
Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua DPRD Sumatera Barat, Hendra Irawan Rahim, calon Wakil Walikota Padang nomor urut 1 di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 Juni 2018, Desri Ayunda, Wakil Walikota Padang periode 2004 -2009, Yusman Kasim, politisi partai Golkar, Syawir Taher dan undangan lainnya.
Ketua Panitia Pelaksana, Nel Syahrial Syam mengatakan, kegiatan tersebut terlaksana atas bantuan ibu-ibu yang tergabung ke dalam Group Bunga dan donatur lainnya. Selain itu, kegiatan ini didorong penuh oleh Edha Desri selaku Ketua.
"Pada tahun ini, kami mengundang 257 anak yatim piatu yang ada di 6 kecamatan di Kota Padang. Kami berkerja sama dengan beberapa pengurus majlis taklim sebagai pendamping anak-anak kita ini, untuk hadir di sini. Kami berharap, Group Bunga selalu bisa berbuat untuk anak-anak kita pada hari-hari berikutnya," ujarnya.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Ketua Group Bunga, Edha Desri menyampaikan terimakasih kepada anak-anak yatim dan para pembimbing yang telah bersedia hadir memenuhi undangan berbuka bersama tersebut. Ia juga menyampaikan terimakasih kepada ibu-ibu yang tergabung ke dalam Group Bunga.
"Kami berterimakasih kepada ibu-ibu yang telah membantu terlaksanakanya kegiatan ini, baik moril maupun meteril, sehinga acara berbuka bersama dengan anak-anak kita ini bisa terlaksana," ungkapnya.
Ia mengatakan, Group Bunga sudah berjalan tiga tahun dengan anggota 47 orang. Group Bunga ini didirikan untuk mengisi kegiatan postif sebagai ajang menjalin hubungan silaturrahmi dan sekaligus untuk mengisi waktu luang.
"Setiap tahun, kami menggelar kegiatan berbuka bersama dengan anak-anak yatim. Kali ini, allahamdulilah kami bisa mengundang 257 anak dari Kecamatan Padang Utara, Padang Selatan, Lubuak Bagaluang, Nanggalo dan Koto Tangah," ujarnya.
Baca juga: Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
Semua ini, kata Edha, terlaksana berkat kerjasama dengan ibu-ibu majlis taklim untuk berbagi di bulan yang penuh berkah. Ia berharap, kegiatan ini di tahun berikutnya dapat ditingkatkan.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar