Komposisi Dapil Solsel Bergeser, DPS Bartambah dari DPT Pilkada

Sabtu, 21 April 2018, 21:34 WIB | Wisata | Kab. Solok Selatan
Komposisi Dapil Solsel Bergeser, DPS Bartambah dari DPT Pilkada
Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria bersama Ketua KPU Solok Selatan, Mulyadi dan para perwakilan partai pada kegiatan sosialisasi Pemilu 2019 yang digelar KPU di halaman kantor bupati, Sabtu (21/42018). (humas)

VALORAnews - Menyonsong Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, KPU Solok Selatan gelar cKegiatan ini mengangkat tema, "Dengan Kesenian dan Kebudayaan kita songsong dan sukseskan Pemilu 2019". Pada kegiatan itu, KPU menggunakan kesenian randai dalam menyampaikan pesan Pemilunya. Selain itu, juga digelar lomba mewarnai pesan Pemilu yang diikuti oleh ratusan murid TK dan PAUD se Solok Selatan.

Ketua KPU Solok Selatan, Mulyadi mengatakan, secara serentak hari ini di seluruh Indonesia, KPU menggelar kegiatan sosialisasi Pemilu. Solok Selatan sendiri memilih cara sosialisasi dengan kesenian dan kebudayaan.

"Dengan metode ini, diharapkan pesan Pemilu bisa sampai ke masyakat. Selain, menjadi hiburan bagi masyarakat. Pesan melalui kesenian ini cepat dicerna," katanya.

Pada Pemilu 2019 mendatang, Solok Selatan mengalami peningkatan jumlah pemilih. Sebelumnya pada Pilkada 2015 lalu jumlah pemilih sebesar 110.151 jiwa. Untuk Pemilu 2019 mendatang, jumlah pemilih sementara sebesar 122.298.

Baca juga: Atap Bangunan Semi Permanen SDN 26 Lembah Malintang Diterbangkan Angin Kencang

Sementara, untuk dapil juga terjadi perubahan, Pada dapil I masih tetap di Kecamatan Sangir. Untuk dapil II Kecamatan Sangir Jujuan, Sangir Balai Janggo dan Sangir Batang Hari sebelumnya merupakan dapil III. Pada Dapil III, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Sungai Pagu dan Pauh Duo, sebelumnya merupakan Dapil II.

Sementara itu, Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria menyebutkan untuk Pemilu 2019 diharapkan pada penyelenggara, untuk bisa meminimalisir persoalan yang selama ini menjadi masalah pada Pemilu.

"Masalah yang sering menjadi persoalan di lapangan yakni Daftar Pemilih Tetap. Kendati telah dicacah, masih banyak terdapat masyarakat yang tidak terdaftar," katanya.

Menurutnya, KPU benar harus melakukan pengawasan khusus terhadap petugas di lapangan. Karena ini menjadi sumber masalah yang serius.

Baca juga: FLASH: Bencana Angin Kencang Rusak Sejumlah Bangunan di Pessel

"Diharapakan, Pemilu 2019 ini sukses dan tanpa ada persoalan yang berarti. Sehingga, memberikan Pemilu yang berkualitas," pungkasnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI