Sumber Air Warga Bukit Gado-bado Mengering, Warga Beli Air Galon untuk MCK

Rabu, 14 Februari 2018, 18:40 WIB | News | Kota Padang
Sumber Air Warga Bukit Gado-bado Mengering, Warga Beli Air Galon untuk MCK
Seorang warga Bukit Gado-gado memperlihatkan sumur di rumahnya yang telah mengering, akibat kemarau yang melanda Padang sejak beberapa hari terakhir. (vebi rikiyanto/valoranews)

Sekretaris Lurah Bukit Gado-gado, Firdaus, lalu menyampaikan permasalahan ini ke manajemen PDAM Padang.

Menurut Sekretaris PDAM Padang, Alfitra, pihaknya kesulitan dalam usaha pendistribusian air kewilayah tersebut.

"Armada kami tidak sanggup menempuh medan ke lokasi. Selain lokasinya tinggi, jalannya juga kecil. Sementara, armada kami sudah tua," ujarnya.

Baca juga: Debit Sumbar Air Baku PDAM Padang Berkurang 40 Persen

Untuk memastikan hal tersebut, Alfitra mengirim dua orang staffnya ke lokasi, Selasa (13/2/2018). Didampingi Firdaus, mereka bertemu ibu-ibu warga bukit Gado-Gado. Di sana, mereka mendengar keluhan ibu-ibu tersebut.

Kembali, kendala medan dan uzurnya mobil pengangkut air, membuat bantuan belum bisa diberikan.

Menurut salah seorang warga. kejadian seperti ini selalu berulang tiap musim panas, tapi hingga kini tidak pernah ada solusinya.

Menurutnya, terakhir sekitar 2015, masyarakat harus menempuh yang cukup terjal ke sumber mata air serta antri dengan jeriken untuk mendapat air.

Warga berharap, pemerintah segera mencarikan solusi agar masalah ini segera teratasi karena air adalah kebutuhan vital bagi kehidupan. (vry)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI