Tak Mampu Berobat, Habil Tergolek tak Berdaya

Rabu, 24 Januari 2018, 14:14 WIB | News | Kota Padang
Tak Mampu Berobat, Habil Tergolek tak Berdaya
Bocah Habil (7) tergolek lemah di rumahnya di RT 03/RW 04, kelurahan Banuaran, kecamatan Lubuk Begalung. (vebi rikiyanto/valoranews)

VALORAnews -- Bocah berusia 7 tahun, Habil tergolek lemah di atas lantai beralaskan tikar. Sejak dua bulan terakhir, bocah malang ini kondisinya semakin melemah. Dia tidak lagi mau makan, hanya minum susu.

Aprijon (38) dan Mira (32), kedua orang tua Habil, tidak tahu lagi apa yang harus dilakukan terhadap putra keduanya ini.

Menurut Aprijon, medio 2014 lalu, putranya tersebut mengalami panas tinggi (step) tapi karena ketiadaan biaya meraka hanya merawat secara tradisional.

Lama kelamaan, kondisinya makin memburuk. Awalnya, Habil adalah anak yang lincah tapi setelah kejadian tersebut kondisinya terus turun, hingga dua bulan terakhir dia hanya bisa tergolek lemah.

Baca juga: 100 Balita di Kecamatan Lubeg Kategori Stunting, Camat Ajak Kader Posyandu Susun Langkah Antisipasi

Aprijon yang sehari-hari bekerja sebagai penjual roti bakar keliling tersebut mengatakan, untuk berobat kerumah sakit dia tidak mempunyai biaya.

Keluarga yang menyewa rumah petak di RT 03/RW 04, kelurahan Banuaran, kecamatan Lubuk Begalung tersebut ini, jangan kan kartu sehat, KTP saja mereka tidak punya.

"Bilo waktu ka maurus nyo pak, awak manggaleh mode iko. Selain itu, surek-surek ambo sadonyo di kampuang (pessel)," ujarnya lirih.

Camat Lubug Begalung, Rosail Akhyari yang tiba ke lokasi Selasa (22/1/2018) merasa prihatin dengan kondisi tersebut.

Baca juga: Keluarga Besar SMPN 6 Padang dan Yayasan BAS Santuni Pelajar Yatim

"Saya baru mendapat kabar dari rekan media terkait masalah ini. Kami segera akan uruskan ke dinas terkait agar Habil segera mendapatkan perawatan," ujarnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI