23 Qori Padang Berlaga di Hari Perdana

Minggu, 05 November 2017, 20:30 WIB | News | Kota Padang
23 Qori Padang Berlaga di Hari Perdana
Rombongan Kafilah MTQ Padang tingkat Sumbar ke-37, saat defile pada pembukaan yang digelar di Kota Pariaman, Sabtu (4/11/2017) malam. (humas)

VALORAnews - Pada hari pertama MTQ ke-37 di Pariaman, kontingen Kota Padang langsung menjajal kekuatan. Tak tanggung-tanggung 23 Qori dan Qoriah langsung terjun mengikuti perlombaan.

"Sebanyak 23 Qori dan Qoriah itu terbagi ke dalam 12 cabang lomba. Pertandingan itu pun dimulai sejak pukul 08.00 Wib pagi hingga malam," ungkap Kabag Kesra Setdako Padang, Jamilus, Ahad (5/11/2017).

Jamilus menyebut, semua kafilah dalam kondisi fit dan siap untuk bertanding. Mereka yang berlaga pada hari pertama yakni Arif Rahman (cacat netra putra), Rugaiyah (cacat netra putri), Khairul Azam (tilawah putra), Naurah Zahira (tilawah putri), Ridwan Arrasyid (tartil dasar putra), Nilva Wahyu Sofian (Tarttil dasar putri).

Kemudian, M. Fauzi Rahman (Tahfiz 5 juz non tilawah putra), Muhammad Fathani (Tahtiz 20 juz putra), Khuzaimah (tahfiz 20 juz putri), Aqly Nazdari (tahfiz 30 juz putra). Kemudian Rahmi Novira (tahfiz 30 juz putri), Abdan Syukri (tafsir bahasa arab putra), Hidayatul Fitriani (tafzir bahasa arab putri), Muhammad Irsyad (tafsir bahasa Indonesia putra), Zahra Afifah (tafsir bahasa Indonesia putri), Alwisyah Dalimunte (tafsir bahasa Inggris putra).

Baca juga: Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024

Selain itu juga turun Rivi Pratama Putra (penulisan naskah putra), Rahma Yenti (penulisan naskah putri), Waidis (hiasan mushaf putra), Sri Rahma Yul Insani (hiasan mushaf putri), Husnul Hifzhi (menulis kandungan Quran putra), Meri Yuliani (menulis kandungan Quran putri), serta Armen (tilawah dewasa putra).

"Kita berharap tentunya seluruh kafilah meraih hasil terbaik," harap Jamilus.

Pada hari kedua, Senin (6/11/2017), Kota Padang menurunkan 20 Qori dan Qoriahnya. Seluruhnya akan bertanding di cabang masing-masing. (rls/vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI