Lisda Rawdha Berhasil Himpun Dana Peduli Rohingya Rp199,8 Juta
Dengan dibentuknya 'Aliansi Pessel Peduli,' maka ia sangat optimistis, kalau kesenjangan-kesenjangan sosial di masyarakat akan mulai berkurang ke depannya.
"Disertai dengan niat yang tulus, menggandeng seluruh pihak dan donatur, melibatkan pemuda-pemudi dalam kegiatan sosial. Maka, tak ada yang tak mungkin, jika kita mau bekerjasama. Semoga ke depan, Pessel benar-benar terbebas dari potret kemiskinan serta kesenjangan sosial," harap Lisda.
Baca juga: Rusma Yul Anwar Paparkan Konsep Compact City di Kementerian ATR/BPN
Sementara, Kepala Marketing Aksi Cepat Tanggap (ACT), Zeng Wellf mengaku kagum dan bangga dengan sosok Lisda Rawdha.
"Kegiatan beliau ini patut kita beri apresiasi. Hal itu, dapat kita lihat dari sejumlah tayangan video aksi yang bergerak di lapangan. Semua pihak ikut terlibat, mulai dari pemerintah, swasta, BUMN, BUMD, sejumlah komunitas Bikers, bahkan kalangan masyarakat pedagang dan anak-anak Sekolah, ikut memberikan sumbangsih dalam aksi penggalangan tersebut," ungkap Zeng, usai menyaksikan tontonan video kegiatan aksi penggalangan dana Muslim Rohingya di Pessel.
Ke depannya, terang Zeng, Aksi Cepat Tanggap (ACT) perwakilan Sumbar siap bekerja sama dengan 'Aliansi Pessel Peduli,' demi meringankan beban masyarakat.
Zeng Wellf memaparkan, pada tahap awal, donasi terkumpul di Sumbar mencapai angka kurang lebih Rp3 miliar.
Rinciannya; dihimpun oleh Pemprov Sumbar Rp750 juta, Pemko Padang Rp500 juta dan Pemkab Pessel Rp199.851.821, dan lainnya.
"Kalau secara global, sudah terkumpul kurang lebih Rp70 miliar. Rencananya, dalam pertengahan bulan ini, kita salurkan ke Bangladesh, tempat muslim Rohingya saat ini mengungsi," tukas Zeng. Wellf. (adv)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Rekomendasi Camping Ground di Pesisir Selatan, Pemandangannya Indah Cocok Berkemah, Cuma Rp150 Ribu per Malam
- 4 Tempat Liburan di Pesisir Selatan Sumbar, 3 Diantarnya Wisata Air
- KULINER KHAS MANDEH: Gulai Ambacang Ikan Karang, Nikmatnya Bikin Lidah Bergoyang
- CAMPING di MANDEH: Mengintip Indahnya Sunset dari Dalam Kemah
- TREKKING MANDEH: Menikmati Sekeping Surga Tersembunyi, di Puncak Batu Garudo