Kelurahan Gunung Pangilun akan Helat Festival Majelis Taklim
VALORAnews - Konsep 'Kelurahan Madani' yang diusung Kelurahan Gunung Pangilun Kecamatan Padang Utara, berjalan seiring dengan kegiatan-kegiatan yang digelar. Kelurahan yang dipimpin Andi Amir ini, semakin meningkatkan kegiatan-kegiatan religius bernuansa Islami.
Dalam waktu dekat, mulai 15 Oktober sampai 15 November ini, Gunung Pangilun kembali menghelat kegiatan berjudul Festival Majelis Taklim Gunung Pangilun Madani. Rangkaian festival ini adalah lomba nasyid antar SMA/SMK dan MAN se-Kota Padang.
Kemudian, pidato berbahasa Inggris, lomba didikan subuh yang mengadu kecakapan mengumandangkan adzan, MTQ, MTQ lansia, tahfiz, asmaul husna dan shalat jenazah serta majelis taklim dan PAUD yang diisi dengan makan bajamba.
Menurut Andi Amir, festival ini bertujuan menyemarakkan kegiatan-kegiatan keagamaan dan membangkitkan kelompok-kelompok majelis taklim. Ini juga sejalan dengan konsep madani yang diusung kelurahan, yaitu menghidupkan tradisi Islami untuk membentuk masyarakat madani.
Baca juga: 100 Balita di Kecamatan Lubeg Kategori Stunting, Camat Ajak Kader Posyandu Susun Langkah Antisipasi
"Kami menyambut baik kegiatan ini, sebab sejalan dengan konsep madani Gunung Pangilun," kata Andi Amir, Senin (9/10/2017).
Dia juga berterima kasih atas perhatian anggota DPRD Padang, Wahyu Iramana Putra yang menuangkan dana hibah pokok-pokok pikirannya, untuk Majelis Taklim Indonesia (MTI) Gunung Pangilun. Ucapan yang sama juga disampaikan untuk Ketua LPM Gunung Pangilun M. Nasir yang mendukung kegiatan MTI ini.
"Apresiasi dan terima kasih kami sampaikan pada Bapak Wahyu serta LPM yang mendukung kegiatan ini," ujarnya.
Sementara, Ketua LPM Gunung Pangilun, M Nasir mengharapkan, festival ini akan membangkitkan semangat religius masyarakat lebih masif lagi.
Baca juga: Lintas Sektor Mesti Dukung Pembangunan Kampung KB
"Kami ingin melalui festival majelis taklim se-Kota Padang ini, lebih mendorong masyarakat khususnya kelompok majelis taklim untuk lebih aktif," kata Nasir.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar