Mahyeldi Wacanakan Setiap Kelurahan Miliki Posko PMI
VALORAnews - Walikota Padang, Mahyeldi Dt Marajo meluncurkan program Kampung Sadar Donor Darah (Kas Dorah) PMI, di Kelurahan Kampung Pondok, Kecamatan Padang Barat, Minggu (1/10/2017).
"Saya berharap, seluruh kelurahan di Kota Padang sudah memiliki Kas Dorah ini hingga akhir Desember 2017. Ketersediaan darah di PMI ini sangat penting karena menyangkut jiwa dan nyawa manusia," ungkap Mahyeldi disela-sela peluncuran yang dihiasi tarian singa barongsai itu.
Di Kota Padang, tiap bulannya membutuhkan 3.000 sampai 3.500 kantong darah. "Jadi, kesedian darah harus terus menerus ada. Jangan sampai stok darah kosong di PMI," harap Mahyeldi.
Selain itu, Mahyeldi meninginkan, 104 kelurahan yang ada di Kota Padang, memiliki posko atau sekretariat PMI. "Selama ini kita perhatikan, masyarakat banyak yang ingin mendonorkan darahnya. Tapi, karena lokasi atau tempat donor banyak yang tidak tahu, sehingga niat baik masyarakat utuk memberikan darahnya tertunda," terang dia.
Baca juga: Ketua PMI Sumbar Ikuti Agenda Olahraga Rutin ASN Agam, Ini Harapannya
Kedepan, harap Mahyeldi, lurah diharapkan bisa memfasilitasi PMI, untuk memberikan sebuah ruangan dijadikan sekretariat atau Posko. "Ini sebuah amal ibadah yang niainya tinggi, sebab menyalamatkan nyawa orang yang bergelut dalam maut," ujar Mahyeldi. (rls/vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ada 6 TPS Khusus di Pilkada Padang 2024, Juga Ada Tempat Tertentu, Ini Lokasinya
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan